menterian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) resmi menutup Jembatan Pasupati atau Jalan Layang (flyover) Mochtar Kusumaatmadja di Kota Bandung.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Ariyansyah

Jalan Layang Terpanjang di Bandung Ditutup Sementara 4-8 November 2024, Ini Penyebabnya 

Selasa, 5 November 2024 - 10:24 WIB

Bandung,tvOneonews.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) resmi menutup Jembatan Pasupati atau Jalan Layang (flyover) Mochtar Kusumaatmadja di Kota Bandung, Jawa Barat sejak pukul 23:00 WIB, Senin (05/11/2024)  

Penutupan flyover sepanjang 2,8 kilometer ini dikarenakan akan dilakukan pengujian beban kelayakan yang rutin dilakukan setiap tahun oleh pihak PUPR.

Kemudian jadwal masa penutupan lajur ini akan dilakukan selama 4 hari, dimulai 4-7 November 2024 sejak pukul 23:00 WIB hingga pukul 04:00 WIB setiap harinya.


Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional DKI Jabar, Maharsi menjelaskan pemeliharaan flyover pasupati dilakukan terakhir pada tahun 2022 lalu. Dia menyebut nantinya pengecekan struktur jalan layang itu menggunakan alat deteksi dan kendaraan besar agar mengetahui daya beban struktur bangunan saat ini.

"Kita uji dengan menggunakan beban truck, kita pasang sensor di jembatannya dan di kabelnya juga nanti kita ukur, nanti dari hasil pembebanan itu nanti kita tahu frekuensi dari jembatan ini,"kata Maharsi.

"Kalau dari hasil yang dua tahun lalu sih kondisinya masih baik dan harusnya ini kan rentang waktunya nggak terlalu lama, jadi nggak ada perubahan signifikan jadi harusnya hasilnya juga masih baik,"kata dia.

Maharsi mengungkapkan, alasan penutupan flyover pasupati selama 4 hari ini dikarenakan pihaknya akan memasang sejumlah alat deteksi dari bagi-bagian vital yang ada di struktur bangunan jembatan.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral