Sumber :
- Vera Bahali
Cuaca Ekstrem, Gelombang Hantam Kapal dan Dermaga Hingga Rusak di Labuan Bajo
sejumlah kapal di Labuan Bajo rusak dihantam gelombang tinggi. Selain kapal rusak, dermaga apung di tempat pelelangan ikan (TPI) Labuan Bajo juga ikut terbelah.
Sabtu, 1 Februari 2025 - 12:11 WIB
Labuan Bajo, tvOnenews.com - Kondisi cuaca buruk di Manggarai Barat menyebabkan sejumlah kapal di Labuan Bajo rusak dihantam gelombang tinggi, di bibir pantai, Jumat 31 Januari 2025. Selain kapal rusak, dermaga apung di tempat pelelangan ikan (TPI) Labuan Bajo juga ikut terbelah.
Seorang anak buah kapal yang hancur, Roy (20) mengatakan, ia berada di kapal sejak malam tadi bersama rekannya. Kapal bernama Presley Jalasena ini diparkir di pantai sekitar TPI Labuan Bajo karena sedang dalam perbaikan.
"Gelombang tinggi mulai terjadi jam 10 malam. Kapal kami terbawa gelombang ke bibir pantai. Tadi pagi, dihantam ke dermaga sampai hancur," kata Roy, Jumat, 31 Januari 2025.
Selain di TPI Labuan Bajo, beberapa kapal kayu di kawasan Pantai Pede, Labuan Bajo, juga ikut hancur dihantam gelombang.
Kepala BMKG Manggarai Barat, Maria Seran mengatakan, BMKG NTT telah mengeluarkan siaran pers terkait cuaca ekstrem yang berlaku sejak tgl 29 Januari kemarin hingga 3 Februari mendatang. BMKG menghimbau agar masyarakat di wilayah Kabupaten Manggarai Barat selalu waspada terhadap cuaca ekstrem pada periode tersebut.
"Kami menghimbau masyarakat untuk mengantisipasi dampak yang bisa terjadi seperti banjir bandang, tanah longsor, dan pergerakan tanah karena Manggarai Barat ini topografinya berbukit," terang Maria. (vbi/frd)