Pihak Manajemen Truk Boks Rosalia Belum Beri Keterang Terkait Kecelakaan di Pemalang

Minggu, 3 November 2024 - 18:04 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Polisi menetapkan sopir truk box Rosalia Express yang menabrak mobil liputan tvOne di ruas jalan tol Pemalang-Batang sebagai tersangka.

Sopir truk box Rosalia dianggap lalai saat mengemudi dan mengalami microslep atau tertidur sesaat sehingga menyebabkan tiga orang crew tvOne tewas dalam insiden tersebut.

Kecelakaan mobil menimpa tim liputan program investigasi tvOne di tol Pemalang Batang Jawa Tengah pada Kamis pagi akibatnya tig orang kru tvOne meninggal dunia dan dua orang lainnya terluka.

Kecelakaan berawal dari truk box pengangkut barang Rosalia Express yang menabrak mobil tvOne pada pukul 6.45 WIB di jalur arah Jakarta menuju ke Semarang.

Saat menjalani pemeriksaan pengemudi box Rosalia Express mengaku berusaha menghindari kendaraan yang ada di depannya.

Sementara itu pihak manajemen Rosalia Express hingga kini belum bisa dimintai keterangannya.

Beberapa orang karyawan Rosalia yang menemui tvOne menyampaikan jajaran pimpinan masih berada di lokasi kejadian untuk mengumpulkan sejumlah data lapangan.

Pihak corporate legal Rosalia Express saat dihubungi via telepon pada Jumat pagi memberikan respon via pesan WhatsApp bahwa masih melakukan koordinasi  internal.

Jenazah tiga orang kru tvOne Alwan, Marwan, dan Sunardi telah dimakamkan oleh pihak keluarga masing-masing.

Sebelum diantar ke tempat peristirahatan terakhir jenazah Alwan dan Marwan mendapatkan penghormatan dari rekan-rekan sejawat.

Pihak tvOne dan jajaran direksi menggelar salat jenazah pada Jumat malam.

Isak haru mengiringi kedatangan kedua jenazah saat tiba di tvOne. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral