Dibantu Tiga Temannya, Seorang Suami Tega Habisi Nyawa Istrinya

Senin, 5 Agustus 2024 - 07:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tujuh bulan tak diketahui keberadaannya, seorang biduan ditemukan tewas terkubur. Sungguh miris korban dibunuh dan dikubur oleh suaminya sendiri.

Dalam aksi kejahatannya, Asep Saifudin suami korban mengajak tiga temannya untuk melakukan pembunuhan. Saat ini keempat pelaku telah ditahan di Polresta Bandung.

Aksi pembunuhan telah direncanakan sejak Desember 2023 dan pembunuhan dilakukan pada Januari 2024.

Kepada keluarga, suami korban mengaku sang istri sedang ada job manggung sehingga tak bisa dihubungi oleh keluarganya.

Keluarga yang sudah melakukan pencarian akhirnya melaporkan kejadian ini ke aparat kepolisian.

Pemeriksaan yang dilakukan berhasil mengungkap korban telah dibunuh dan dikubur tak jauh dari rumahnya.

Polisi pun kemudian melakukan pembongkaran makam untuk selanjutnya dilakukan autopsi jenazah.

Kepada polisi suami korban berdalih membunuh korban karena cemburu setelah mendengar korban diduga melakukan hubungan selingkuh dengan pria lain. (awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:52
10:14
01:07
04:54
01:50
07:48
Viral