PPIH Tiba di Tanah Suci dan Langsung Melaksanakan Umrah Wajib
Jakarta, tvOnenews.com - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji 2024 (PPIH) yang berangkat dari Tanah Air telah tiba di Arab Saudi pada Rabu (8/5/2024) waktu setempat.
Ratusan petugas haji 2024 langsung melakukan umrah wajib di Masjidil Haram setelah tiba di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah pada dini hari.
Setelah itu para petugas haji 2024 langsung bertolak ke Madinah pada Kamis (9/5/2024).
Mereka berangkat ke Madinah untuk persiapan melayani jemaah Indonesia sebelum ibadah haji 2024.
Sebelumnya jadwal jemaah haji 2024 yang memasuki gelombang I mulai diterbangkan dari Tanah Air, Minggu (12/5/2024).
Jemaah gelombang pertama akan berangkat dari Tanah Air menuju Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMMA), Madinah.
Adapun jumlah jemaah haji Indonesia pada musim haji 2024 sebanyak 241.000 jemaah.
Total tersebut dari kuota 213.320 jemaah haji reguler dan sisanya sebanyak 27.680 orang sebagai jemaah khusus. (ayu)