- Dok. AFC | Instagram/ivarjnr
Timnas Indonesia Disebut Tak Lagi Selevel dengan Vietnam, Pundit Asal Eropa: Berhenti Membandingkan Diri
Namun yang paling menarik perhatian adalah komentarnya terkait rivalitas di Asia Tenggara. Kamensek menegaskan, bahwa Vietnam kini telah berada di orbit yang berbeda.
Menurutnya, level permainan Vietnam sudah melampaui negara-negara tetangganya di ASEAN, termasuk Timnas Indoensia.
- kitagaruda.id
"Elemen-elemen fundamental semakin membaik, dan oleh karena itu kesenjangan antara Vietnam dan tim-tim kuat Asia semakin menyempit."
"Vietnam harus berhenti membandingkan diri dengan tim-tim Asia Tenggara lainnya, termasuk Indonesia.”
“Itu adalah tantangan yang sepenuhnya dapat dicapai, selama Vietnam terus berada di jalur pembangunan yang benar dan mempertahankan kecepatan yang tepat,” ujarnya.
Pernyataan dari pundit asal Eropa tersebut seolah menjadi pengingat bagi para pesaing di kawasan Asia Tenggara, bahwa Vietnam telah menetapkan standar baru yang sangat tinggi.
Dengan keberhasilan menembus tiga besar Asia, fokus Vietnam kini bukan lagi soal menjadi raja di ASEAN, melainkan menjaga konsistensi di level elite internasional. (ism)