news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Said Brkic.
Sumber :
  • X - @EKscouting

Pemain Berdarah Indonesia Ini Disorot Scouting Kelas Dunia, Disebut Talenta Terbaik Jerman

Akun scouting kelas dunia, Emir, menyoroti pemain berdarah Indonesia yang disebutnya sebagai salah satu talenta terbaik di Jerman, bahkan Eropa, generasi 2010. Sosok tersebut adalah Said Brkić.
Rabu, 15 Oktober 2025 - 16:46 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Akun scouting kelas dunia, Emir, menyoroti pemain berdarah Indonesia yang disebutnya sebagai salah satu talenta terbaik di Jerman, bahkan Eropa, generasi 2010. Sosok tersebut adalah Said Brkić.

Pemain berdarah Kebumen ini memperkuat Eintracht Frankfurt U-17 dan telah berhasil menembus Timnas Jerman U-16. Penampilannya pun sangat impresif dengan mencetak enam gol dan satu assist dari lima laga musim ini.

Saat ini, Said Brkić masih memegang paspor Jerman. Namun, winger berusia 15 tahun tersebut masih memiliki peluang untuk berpindah kewarganegaraan karena ibunya berasal dari Indonesia dan ayahnya merupakan orang Bosnia.

Emir mengatakan, Said Brkić kemungkinan bakal menjadi rebutan Jerman, Bosnia, dan Indonesia. Pasalnya, dia memiliki bakat yang sangat besar untuk menjadi pemain hebat pada masa depan.

Said Brkic
Sumber :
  • X - @EKscouting

 

“Jerman atau Bosnia? Atau mungkin bahkan Indonesia? Salah satu talenta terbaik dari generasi 2010 Jerman akan segera menghadapi keputusan sulit. Dengan potensinya, ketiga negara akan menginginkannya,” tulis Emir dikutip dari akun X miliknya, Rabu (15/10/2025).

Menurut Emir, Said Brkić merupakan pemain yang cepat, berpikiran menyerang, dinamis, dan pemberani. Selain itu, dia juga rajin membantu pertahanan jika timnya kehilangan bola.

“Brkić bertahan dengan tinggi dan agresif. Ketika timnya kehilangan bola, ia langsung menekan pemain sayap lawan untuk mendapatkan kembali kendali,” tulis Emir.

Said Brkić juga gemar melakukan overlap setelah memberikan umpan dan berlari ke sayap untuk menambah opsi passing bagi rekan-rekannya. Kepercayaan dirinya pun sangat tinggi.

“Secara teknis, Said Brkić sangat maju untuk usianya. Sentuhan pertamanya yang halus, kontrol yang dekat, dan penanganan bola yang lembut langsung menonjol,” kata Emir.

Meski demikian, ada beberapa hal teknis yang harus diperbaiki. Misalnya pengambilan keputusan yang terkadang kurang tepat sehingga timnya kehilangan momentum, terutama ketika melakukan serangan.

“Said Brkić adalah pemain yang secara taktis berharga bagi pelatih mana pun. Ia dapat beroperasi baik sebagai pemain sayap kiri maupun bek kiri, memberikan fleksibilitas dan kedalaman bagi timnya dalam berbagai fase permainan. Sebagai pemain sayap, ia adalah pemain 1v1 kelas atas yang terus-menerus memberikan tekanan,” tulis Emir.

Dengan segala kelebihannya tersebut, Emir yakin bahwa Said Brkić merupakan salah satu pemain paling bertalenta di Jerman saat ini. Bahkan, dia tidak ragu menyebutnya memiliki masa depan cerah.

“Seorang pemain muda internasional Jerman kelas atas dengan masa depan cerah. Apa pun negara yang dipilihnya, ia memiliki bakat untuk membawa mereka ke level baru. Salah satu bek kiri paling menonjol dari generasi 2010 Jerman,” pungkasnya. (fan)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral