- AFC
4 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Dicoret Patrick Kluivert sebagai Starter usai Kalah dari Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Saja?
Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak empat pemain Timnas Indonesia ini layak dicoret Patrick Kluivert dari starter usai tampil buruk di laga kontra Arab Saudi. Dua pemain di antaranya berasal dari Persib Bandung.
Mimpi Timnas Indonesia untuk menorehkan sejarah lolos ke Piala Dunia 2026 kian sulit diwujudkan. Skuad Garuda kembali menelan kekalahan menyakitkan usai tumbang 2-3 dari Arab Saudi dalam lanjutan Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.
Bertanding di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, laga berjalan dalam tempo tinggi sejak menit pertama. Tim asuhan Patrick Kluivert tampil berani dan percaya diri menghadapi tekanan publik tuan rumah. Hasilnya, Garuda justru mampu unggul lebih dulu lewat gol Kevin Diks dari titik putih pada menit ke-11. Penalti itu diberikan setelah bek Arab Saudi, Hassan Altambakti, tertangkap melakukan handball di kotak terlarang.
Namun, keunggulan tersebut hanya bertahan singkat. Enam menit berselang, publik Jeddah bersorak setelah Waheb Saleh mencetak gol spektakuler melalui sepakan jarak jauh yang gagal dijangkau kiper Maarten Paes. Gol tersebut menjadi titik balik bagi The Green Falcons yang kemudian tampil semakin agresif dan terus menekan pertahanan Indonesia.
Petaka datang bagi Garuda pada menit ke-36. Wasit menunjuk titik putih usai menilai Yakob Sayuri menarik jersey pemain Arab Saudi di dalam area penalti. Feras Albrikan yang dipercaya menjadi eksekutor dengan tenang menaklukkan Maarten Paes dan membawa tuan rumah berbalik unggul 2-1. Skor itu bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki paruh kedua, pelatih Patrick Kluivert mencoba mengubah strategi dengan menekan sejak awal. Namun, strategi tersebut justru dimanfaatkan Arab Saudi untuk melancarkan serangan balik cepat. Feras Albrikan kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mencetak brace, memperlebar jarak menjadi 3-1 setelah memanfaatkan kelengahan lini belakang Indonesia.
Meski tertinggal dua gol, semangat juang Garuda tak surut. Menjelang akhir laga, Indonesia kembali mendapat hadiah penalti setelah bola mengenai tangan pemain belakang Arab Saudi. Kevin Diks yang kembali dipercaya sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan sempurna dan memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 pada menit ke-88.
Drama belum usai. Di masa injury time, Mohamed Kanno diganjar kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras. Bermain dengan keunggulan jumlah pemain, Indonesia menggempur pertahanan Arab Saudi habis-habisan. Sayang, peluang emas dari Ole Romeny dan rekan-rekannya gagal dimaksimalkan hingga peluit panjang berbunyi.
Hasil ini menjadi pukulan berat bagi Timnas Indonesia yang kini masih terpuruk di dasar klasemen Grup B dengan raihan nol poin dari dua laga. Pertandingan terakhir kontra Irak akan menjadi laga hidup-mati bagi Garuda untuk menjaga harapan tampil di putaran final Piala Dunia 2026.
Jelang pertandingan melawan Irak nanti, setidaknya ada empat pemain yang layak dicoret dari starter karena tampil kurang impresif di partai kontra Arab Saudi.
- tvOnenews.com - Taufik Hidayat
Bintang Persib Bandung ini tampak sangat demam panggung di pertandingan melawan Arab Saudi. Dia bahkan ditarik keluar pada awal babak kedua.
Berdasarkan situs statistik sepak bola, Fotmob, pemain berusia 23 tahun ini hanya mendapat rating 5,7 atau terendah kedua di Timnas Indonesia. Dia hanya melepaskan tujuh umpan akurat dari sembilan dan gagal melakukan drible sukses.
2. Marc Klok
- tvOnenews.com - Taufik Hidayat
Marc Klok menjadi pemain Timnas Indonesia dengan rating terburuk di pertandingan kali ini. Dia hanya mendapat penilaian sebesar 5,6 dari Fotmob.
Pemain berusia 32 tahun ini pun sempat melakukan kesalahan yang mengakibatkan gol untuk Arab Saudi di pertandingan ini.
3. Yakob Sayuri
- tvOnenews.com - Taufik Hidayat
Yakob Sayuri tampak kesulitan untuk melakukan aksi bertahan. Dia kerap kali salah posisi hingga terlalu mudah dilewati oleh lawan.
Hal ini cukup wajar, karena posisi terbaik Yakob Sayuri adalah penyerang sayap. Bukan bek sayap yang dia mainkan di laga kontra Arab Saudi.
- tvOnenews
Ricky Kambuaya tidak terlihat nyaris sepanjang pertandingan. Dia tidak mampu mengkreasikan peluang karena ketatnya penjagaan dari pemain Arab Saudi.
Di pertandingan melawan Irak nanti, posisi Ricky Kambuaya bisa digantikan oleh pemain lain yang lebih segar untuk mendapatkan kretivitas di lini tengah.
(Fan)