Ramalan Media China Bakal Terbukti? Katanya Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Justru akan...
tvOnenews.com - Timnas Indonesia sedang menikmati momentum emas usai meraih kemenangan tipis namun krusial 1-0 atas Bahrain.
Gol tunggal dari Ole Romeny bukan hanya menghadirkan tiga poin penting, tetapi juga membakar semangat publik Tanah Air dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026.
Namun, di balik euforia kemenangan itu, muncul peringatan tajam dari media China yang patut diperhitungkan.
- tvOnenews.com - Taufik Hidayat
Portal berita China, Sohu, secara gamblang meramalkan bahwa jalan Indonesia ke Piala Dunia tidak akan mulus.
Bahkan mereka menyebut bahwa Indonesia—bersama Australia, Bahrain, dan Arab Saudi—bakal "tersandung" saat menghadapi Jepang, lawan terkuat di grup.
"Timnas Tiongkok telah bermain melawan tim terkuat di grup, Jepang, sementara empat tim lain yang bersaing langsung dengan tim Tiongkok untuk kualifikasi harus bermain melawan Jepang lagi," tulis Sohu dalam artikelnya.
- Julio Trisaputra-tvOne
Media itu juga menyebut bahwa Jepang diprediksi akan menyapu bersih kemenangan di sisa pertandingan mereka.
"Dengan kekuatan tim Jepang yang unik dan super komprehensif di Asia, ada kemungkinan besar mereka akan 'mengalahkan' keempat tim ini lagi," lanjut media China tersebut.
Bila ramalan itu terbukti, maka tim-tim lain hanya bisa berharap pada poin dari laga lainnya—dan di situlah China merasa diuntungkan.
"Secara teoritis, tim Tiongkok mungkin memiliki harapan mendapatkan 12 poin penuh di empat putaran permainan terakhir," tambah Sohu.
- PSSI
"Arab Saudi, Australia, Bahrain, dan Indonesia mungkin hanya memiliki harapan mendapatkan 9 poin," sambung mereka.
Pernyataan ini jelas menjadi tantangan bagi Timnas Indonesia. Tapi, justru di sinilah letak pembuktiannya.
Apakah prediksi media China akan menjadi kenyataan, atau justru jadi bumerang seperti media Vietnam yang dulu meremehkan Ole Romeny?
Faktanya, sejak debut, Romeny mencetak dua gol penting dan mulai menjadi figur sentral di lini depan Indonesia.
- Kolase tvOnenews.com/ AFC/ Antara