- tvOnenews.com - Julio Tri Saputra
Diabaikan Timnas Indonesia, Elkan Baggott Putuskan Gabung Tim Malaysia Bersama Nathan Tjoe-A-On?
tvOnenews.com - Elkan Baggott dikabarkan bakal bergabung ke Kuala Lumpur City FC bersama Nathan Tjoe-A-On setelah diabaikan Timnas Indonesia?
Timnas Indonesia kembali menjadi sorotan setelah muncul kabar bahwa beberapa pemain keturunannya berpotensi hijrah ke Liga Malaysia.
Nama Elkan Baggott, pemain Timnas Indonesia yang sudah lama absen dari skuad Garuda, berpotensi untuk bergabung dengan Kuala Lumpur City FC.
Elkan Baggott. (Sumber: Instagram)
Sang bek tengah berusia 22 tahun masih terikat kontrak dengan Ipswich Town, dan sedang dipinjamkan ke Blackpool FC.
Namun, masa bakti Baggott bersama Ipswich hanya berlaku hingga 30 Juni 2025 mendatang, dan dia akan tersedia di bursa transfer musim panas mendatang secara gratis.
Belum diketahui ke mana Baggott akan berlabuh namun ada rumor yang berkembang bahwa para pemain keturunan Timnas Indonesia diminati oleh klub Liga Super Malaysia, Kuala Lumpur City FC.
Apakah pemain yang dimaksud Nathan Tjoe-A-On? Hal ini seperti dilaporkan media Malaysia, Harian Metro.
Kehadiran pemain keturunan Timnas Indonesia ini diharapkan bisa membantu Kuala Lumpur FC di Liga Malaysia untuk musim yang akan datang.
Pemain keturunan yang dimaksud disebut bukan pemain murahan. Namun hingga kini, belum ada kepastian siapa sosok yang menjadi target utama Kuala Lumpur City FC.
Gelandang Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. (Sumber: AFC)
Beberapa nama mencuat ke permukaan, termasuk Nathan Tjoe-A-On, yang saat ini kesulitan mendapatkan menit bermain di Swansea City.
Selain Nathan, sejumlah nama lain juga masuk radar. Sandy Walsh, Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen, hingga Elkan Baggott yang masih berstatus pemain Ipswich Town, dinilai berpotensi hijrah ke Liga Malaysia.
Bahkan, Rafael Struick dan Shayne Pattynama turut disebut-sebut sebagai opsi potensial.
"Tim KL City tengah menyusun rencana solid untuk musim baru. Saya dengar mereka sedang gencar mengupayakan mendatangkan pemain keturunan di Timnas Indonesia,” kata seorang sumber dilansir dari Harian Metro, Jumat (25/4/2025).
“Yang pasti pemain itu bukan pemain murahan, tapi punya kualitas dan bisa membantu KL City," sambung sumber itu kepada Harian Metro.