

- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
Media China Terkaget-kaget Tahu Nilai Skuad Timnas Indonesia usai Diperkuat Ole Romeny: Garuda Gila, Total Harganya di Atas…
Jakarta, tvOnenews.com - Media China, Sohu buka suara setelah tahu nilai skuad Timnas Indonesia usai diperkuat Ole Romeny yang angkanya sangat fantastis.
Penyerang Oxford United itu resmi akan memperkuat skuad Garuda setelah disumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Sabtu (8/2/2025) di London, Inggris.
Kehadiran Ole Romeny diharapkan bisa mendongkrak Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Dalam waktu dekat, tim besutan Patrick Kluivert itu akan bertanding pada Maret 2025 dengan melawan Australia (20/3) dan Bahrain (25/3).
Sebelum menjalani debutnya bersama Timnas Indonesia, Ole Romeny pun mendapatkan sorotan dari media China, Sohu.
Media China itu juga membahas nilai skuad Timnas Indonesia setelah kedatangan striker dengan harga pasar 1,3 juta euro (Rp 21,89 miliar) tersebut.
Sebelum Ole Romeny, Timnas Indonesia juga sukses mendatangkan Kevin Diks yang dibanderol 4,5 juta euro dan Mees Hilgers berharga 9 juta euro.
Menurut Sohu, nilai skuad Garuda saat ini memiliki total 60 juta euro atau Rp1 triliun lebih.
Namunperlus dicatat, pada faktanya Transfermarkt belum merilis nilai skuad terbaru Timnas Indonesia setelah kedatangan Ole Romeny.
- PSSI
“Timnas Sepakbola Pria Indonesia Gila dalam Datangkan Pemain, Total Nilainya di Atas 60 Juta Euro, Timnas Sepakbola China Perlu Waspada,” tulis Sohu dalam artikelnya.
“Bergabungnya kedua pemain ini (Kevin dan Mees) telah membawa lompatan kualitatif dalam kekuatan keseluruhan tim sepak bola putra Indonesia. Menurut statistik, setelah gelombang perekrutan ini, total nilai tim sepak bola putra Indonesia telah melampaui 60 juta euro,” imbuhnya.
Mungkin, Sohu mengklaim Timnas Indonesia memiliki harga sekitar 60 juta euro itu diambil berdasarkan dari keseluruhan Timnas Indonesia berbagai umur hingga senior.
Sebelumnya, Transfermarkt melaporkan harga skuad Timnas Indonesia senior berada di kisaran Rp547 miliar setelah kedatangan Kevin Diks pada November 2024 lalu.
Terlepas dari hal itu, Sohu menilai Timnas Indonesia yang saat ini telah menjadi ancaman serius bagi China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Media China itu mengingatkan kepada negaranya untuk waspada saat melawan skuad Garuda pada 5 Juni 2025 mendatang.
“Angka ini berada di luar jangkauan banyak tim Asia, dan tim nasional sepak bola China juga merasakan tekanan yang belum pernah terjadi sebelumnya,” tulis Sohu.
“Bagi tim nasional sepak bola China, kebangkitan pesat tim sepak bola putra Indonesia tidak diragukan lagi merupakan tantangan besar,” imbuhnya.
Bahkan, media China itu memberikan julukan baru untuk Timnas Indonesia, yakni ‘Ayam hitam menjelma jadi burung phoenix’.
“Sepakbola Indonesia yang dulunya kurang dikenal di kancah sepakbola internasional, kini telah bangkit dengan pesat yang mencengangkan, dan menjadi kekuatan yang tidak bisa diabaikan di kancah sepakbola Asia.,” bunyi pernyataan Sohu.
“"Ayam hitam menjelma jadi burung phoenix" adalah kata yang paling tepat untuk menggambarkan kiprah gila para pemain timnas Indonesia akhir-akhir ini,” tutup media China itu.
(yus)