Sumber :
- X- Timnas Indonesia
Reaksi Patrick Kluivert saat Tahu Timnas Indonesia U-20 Pernah Kalahkan Argentina, Indra Sjafri: Dia Minta...
Jumat, 17 Januari 2025 - 23:39 WIB
"Dan saya sempat (memberitahu), jelek-jelek begini tim ini (Timnas Indonesia U-20) pernah mengalahkan Argentina dan dia kaget dan dia minta video dan terus juga kita saling bertukar nomor," ujar Indra Sjafri.
Dalam kesempatan itu juga Indra mengungkapkan bahwa ia terbuka, apabila ada pemain-pemain Garuda Muda yang dipromosikan ke timnas senior di bawah asuhan Kluivert.
Indra bahkan tak mempermasalahkan hal itu sama sekali. Sebab, menurutnya timnas U-17, U-20, dan U-23 harus punya visi yang sama dengan timnas senior.
"Kalau kualitasnya mumpuni dan menurut Coach Patrick nanti oke, enggak tertutup kemungkinan. Makanya kemarin, kita, saya sepakat sekali, coach antara senior, U-23, U-20 harus satu line, harus satu sesama visi," imbuhnya. (ism)