- tvOnenews/Julio Trisaputra - PSSI
Marc Klok Akhirnya Buka-bukaan soal Shin Tae-yong Selama Menukangi Timnas Indonesia, Soroti Perbedaan Hal Ini ...
tvOnenews.com - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok berbicara jujur menanggapi soal sosok Shin Tae-yong selama menjadi pelatih timnas Indonesia.
Marc Klok sebelumnya menjadi sorotan publik lantaran berbicara pada media Belanda bahwa Shin Tae-yong diktator.
Di mana hal itu memicu polemik di publik sepak bola dan menjadi headline beberapa media ternama Indonesia.
Di mana pernyataan dari mantan pemain PSM Makassar itu langsung menjadi buah bibir bagi para penggemar timnas Indonesia.
Kemudian tak lama berselang, Marc Klok meluruskan pernyataannya tersebut dengan mengatakan bahwa media media Belanda itu salah menerjemahkan.
Marc Klok sebelumnya diwawancarai oleh media Belanda, ESPN NL dengan menggunakan bahasa Belanda, sehingga ada pendapatnya tentang kepemimpinan Shin Tae-yong diterjemahkan dengan kata 'Diktator'.
Untuk diketahui, di tengah berdatangannya pemain keturunan yang berposisi sebagai gelandang di skuad timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.