news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pemain Timnas Indonesia.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Julio Tri Saputra

Penampilan Solid 3 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini Dipuji Pengamat Malaysia, Katanya…

Penampilan tiga pemain Timnas Indonesia ini menarik perhatian pengamat Malaysia, bahkan ketiganya dipuji karena memiliki gaya bermain cukup apik. Seperti apa?
Rabu, 18 September 2024 - 12:47 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Penampilan Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia telah menyita perhatian.

Tidak hanya di Tanah Air, tetapi juga di negara tetangga seperti Malaysia.

Salah satu pengamat sepak bola Malaysia, Keesh Sundaresan, memberikan apresiasi besar kepada beberapa pemain Indonesia yang tampil mengesankan di laga penting ini.

Di antara nama-nama yang disebutkan, Justin Hubner, Maarten Paes, dan Jay Idzes menjadi pusat perhatian.

Keesh Sundaresan, seorang pengamat sepak bola Malaysia tak sungkan memuji peran ketiga pemain naturalisasi tersebut dalam menjaga stabilitas permainan Indonesia.

Menurutnya, kehadiran mereka membawa nuansa berbeda dalam skuat Garuda, terutama dalam hal kedisiplinan bertahan dan kecerdasan di lapangan.

Penampilan Mengesankan Justin Hubner, Maarten Paes, dan Jay Idzes

Justin Hubner, bek kelahiran Belanda yang memilih untuk membela Indonesia, menjadi salah satu pilar utama dalam lini pertahanan.

Pengamat Malaysia itu mencatat bahwa Hubner tampil luar biasa dalam menghalau serangan-serangan lawan.

Hubner menunjukkan kemampuan yang kuat dalam duel udara, tetapi ia juga memiliki kemampuan membaca permainan lawan dengan cerdas.

"Justin Hubner luar biasa. Ia memenangkan banyak duel udara dan melepaskan banyak clearance," kata Keesh Sundaresan dikutip dari kanal YouTube Astro Arena.

Kombinasi kekuatan fisik dan kecerdasan taktik membuatnya menjadi bek yang sulit ditembus oleh penyerang lawan.

Selain Justin Hubner, Maarten Paes, yang berperan sebagai penjaga gawang juga dapat pujian tinggi.

Kiper FC Dallas ini dinilai memberikan kontribusi yang sangat besar dalam menjaga gawang Indonesia tetap aman dari serangan-serangan berbahaya Australia.

Sundaresan menyoroti refleks cepat Paes dan kemampuan distribusi bolanya yang akurat.

“Maarten Paes tampil luar biasa melawan Australia. Setidaknya ada tiga penyelamatan yang dibuat,” ungkapnya.

Pada laga melawan Australia di Grup C, Paes tampil gemilang dengan melakukan beberapa penyelamatan penting yang mampu menjaga Indonesia terhindar dari kebobolan.

Keberanian dan ketenangannya di bawah mistar menjadi faktor penting yang membuat lawan kesulitan mencetak gol.

Kemudian, nama ketiga yang juga mendapatkan sorotan positif dari Keesh Sundaresan adalah Jay Idzes.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

10:04
02:11
03:07
01:56
05:09
04:48

Viral