- Instagram @rafaelstruick
Bukan Yakob Sayuri Apalagi Marselino Ferdinan, Ternyata Pemandu Bakat Eropa Malah Lirik Pemain Muda Timnas Indonesia ini, Katanya Dia...
Salah satu aksi Rafael Struick yang paling diingat yakni saat aksinya ngobrak-abrik pertahanan Vietnam di babak fase grup D Piala Asia 2023.
Permainan 'ngeyel' Struick kala itu membuat pemain Vietnam terpaksa melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti.
Pelanggaran tersebut akhirnya membuat Timnas Indonesia mendapat hadiah penalti dan berujung gol untuk Asnawi Mangkualam.
Sontak aksi tersebut membuat kagum Talent Scouting Eropa yang disampaikan melalui unggahan media sosial X (@EKscouting).
Berdasarkan analisis akun pencari bakat tersebut, Rafael Struick disebut memiliki kemampuan yang spesial.
Pemain 21 tahun itu disebut punya gaya bermain dengan mengandalkan kecepatan dan ketangkasan.
Selain itu pencari bakat Eropa itu juga menilai bahwa Rafael Struick mempunyai keterampilan untuk memberikan dampak. Lantaran ia selalu melakukan pergerakan di depan kotak penalti