- Kolase tvOnenews.com/Instagram Fabrizio Romano
Fabrizio Romano Jadi Sasaran Kemarahan Netizen Indonesia setelah Beritakan Transfer Maarten Paes, Ternyata Ini Sebabnya
Sementara itu, anggota Exco PSSI mengatakan bahwa pihaknya masih terus berupaya untuk menyelesaikan masalah Maarten Paes.
"Kita lagi berjuang, sampai titik-titik tertentu. Yang pasti kami juga disupport yang Namanya tim legal, tim lawyer," ujar Arya dikutip dari channel pribadinya, Sabtu (13/7/2024).
Dia juga berterima kasih kepada para netizen dan pengamat soal memanfaatkan celah hukum agar Maarten Paes bisa segera bermain.
Salah satunya Maarten Paes bermain di Timnas Belanda U-21 ketika usianya 22 tahun karena laga yang tertunda akibat Covid-19.
Celah tersebut dinilai bisa menjadi pintu masuk bagi PSSI untuk membuat Maarten Paes bermain bagi Timnas Indonesia.
Arya menyatakan, PSSI sudah memikirkan segala kemungkinan karena Erick Thohir selaku ketua umum memiliki tim legal sendiri.
"Jadi pak Erick ini punya tim lawyer yang mengerti sports di internasional jadi paham mengenai hukum-hukum sports untuk internasional," katanya.