Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Tonnie Cusell.
Sumber :
  • Viva

Masih Ingat Tonnie Cusell? Sepupu Stefano Lilipaly yang juga Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kabarnya Sekarang...

Selasa, 18 Juni 2024 - 11:14 WIB

tvOnenews.com - Tonnie Cusell merupakan salah satu pemain keturunan Belanda yang menjalani proses naturalisasi bersama Timnas Indonesia pada tahun 2012 silam.

Tonnie Cusell juga mengambil bagian saat Timnas Indonesia tampil buruk di Piala AFF 2012 bersama pemain naturalisasi lainnya seperti Jhonny Van Beukering.

Sepupu dari pesepakbola Stefano Lilipaly itu bahkan sempat bermain untuk klub Liga 1 Barito Putera sebelum akhirnya kembali ke tanah kelahirannya di Belanda.

Namun, setelah lebih dari satu dekade berlalu, bagaimana kabar dari Tonnie Cusell yang lama sudah tak terdengar oleh suporter Timnas Indonesia?

Pemilik nama asli Tonnie Harry Cusell Lilipaly itu lahir di Amsterdam, Belanda pada 4 Februari 1983 dan memulai karier sepak bolanya di Vitesse.

Saat memasuki level profesional, Tonnie Cusell kerap berpindah klub, mulai dari AZ Alkmaar, FC Twente, hingga FC Volendam meskipun hanya di kelompok U21.

Kendati demikian, karier Tonnie Cusell justru tak berjalan mulus dan sepanjang perjalananya sebagai pesepakbola, dia hanya bermain di level amatir.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:51
01:25
01:35
03:02
04:12
02:32
Viral