Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

Ketambahan Dua Amunisi Baru dari Naturalisasi, Begini Prediksi Line-up Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 18 Juni 2024 - 04:20 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia berpotensi ketambahan dua amunisi baru melalui jalur naturalisasi sebelum putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia digelar.

Skuad Garuda berhasil mengamankan jalan ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada bulan ini berkat kemenangan 2-0 atas Filipina.

Gol-gol dari Thom Haye dan Rizky Ridho sukses membuat tim asuhan Shin Tae-yong melaju ke 18 besar tim-tim Asia untuk memperebutkan tiket ke putaran final Piala Dunia 2026.

Di putaran ketiga nanti, lawan-lawan yang akan dihadapi oleh Timnas Indonesia akan jauh lebih bergengsi.

Tim-tim seperti Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Australia berpotensi menjadi lawan Timnas Indonesia.

Tak ayal, perkuatan tim pun wajib dilakukan oleh Shin Tae-yong dan naturalisasi pemain keturunan masih terus dilakukan oleh PSSI.

Setelah yang terbaru Calvin Verdonk, yang debut di laga kontra Filipina pada 11 Juni lalu, kini ada dua nama baru yang muncul.

Mereka adalah Kevin Diks dan Ole Romeny, sebagaimana diklaim oleh pandit senior Ronny Pangemanan alias Bung Ropan dalam kanal YouTube-nya baru-baru ini.

Prosesnya tentu masih panjang karena hingga saat ini pun mereka berdua masih belum bersalaman dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang seakan mengonfirmasi proses naturalisasi.

Namun demikian, putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia juga masih lama, karena baru akan dimulai pada September mendatang.

Putaran ketiga pun berjalan panjang mengingat Timnas Indonesia akan melakoni total 10 pertandingan pada ronde tersebut hingga tahun 2025 mendatang.

Oleh karena itu, masih ada proses panjang yang perlu dilalui agar Ole Romeny dan Kevin Diks masuk ke skuad asuhan Shin Tae-yong.

Kendati begitu, tentunya kehadiran mereka berdua akan menambah kualitas Timnas Indonesia, mengingat Diks dan Romeny bermain secara reguler di klubnya masing-masing.

Kevin Diks bahkan berlaga di Liga Champions bersama klub raksasa Denmark, FC Copenhagen. Kehadirannya diprediksi dapat membuat Justin Hubner dicadangkan.

Diks merupakan seorang bek tengah. Meski sektor ini cukup penuh, seseorang dengan kualitasnya tentu akan menjadi sangat berharga sebagai teman Jay Idzes dan Rizky Ridho di lini pertahanan.

Sedangkan Ole Romeny adalah striker, yang selama ini dianggap sebagai sektor yang kurang di skuad Timnas Indonesia.

Pada saat ini, posisi nomor 9, atau striker ujung tombak, kerap diisi oleh Rafael Struick, yang sejatinya adalah seorang penyerang sayap.

Jika Romeny sudah tiba, maka Struick bisa dikembalikan ke sisi sayap, selagi Marselino Ferdinan dicadangkan.

Struick akan menopang Romeny yang menjadi nomor 9 selagi sisi sayap kiri tetap diisi oleh Ragnar Oratmangoen.

Prediksi Line-up Timnas Indonesia dengan Kevin Diks dan Ole Romeny

Timnas Indonesia (3-4-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Jay Idzes, Kevin Diks; Sandy Walsh, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Calvin Verdonk; Rafael Struick, Ole Romeny, Ragnar Oratmangoen.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:59
05:24
02:29
01:42
01:43
08:03
Viral