Witan Sulaeman bawa timnas Indonesia U-23 menang 1-0 atas UEA.
Sumber :
  • PSSI

Timnas Indonesia U-23 Tekuk UEA 1-0, Shin Tae-yong Kurang Puas: Harusnya 4-0

Selasa, 9 April 2024 - 04:43 WIB

tvOnenews.com - Pelatih timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, memuji performa anak-anak asuhnya yang sukses meraih kemenangan 1-0 atas Uni Emirat Arab (UEA).

Namun, dia menilai bahwa skuad Garuda Muda harusnya bisa mencetak lebih banyak gol, sekitar tiga atau empat gol.

Timnas Indonesia melaksanakan pertandingan uji coba kedua di Dubai, Uni Emirat Arab, menjelang Piala Asia U-23 2024.

Setelah kandas dari Arab Saudi dengan skor 1-3 pada pertandingan pertama, timnas Indonesia U-23 sukses menang dengan skor 1-0 atas UEA di Stadion Shabab Al Ahli Dubai Club, Selasa (9/4) dini hari WIB.

Satu-satunya gol yang tercipta dalam pertandingan ini dicatatkan oleh gelandang Bhayangkara FC, Witan Sulaeman.

Seusai pertandingan, pelatih Shin Tae-yong mengaku puas dengan performa timnas Indonesia U-23 secara keseluruhan.

Namun, itu sudah menjadi standarnya karena dia menurunkan tim inti, dan sang pelatih asal Korea Selatan menilai timnas Indonesia U-23 mampu mencetak tiga atau empat gol.

“Memang ya, pemain inti yang dimainkan hari ini, jadi ya performa sangat baik,” kata Shin Tae-yong seusai laga.

“Tapi ya kurangnya mungkin kurang mampu mencetak gol. Kalau lebih ya mungkin harusnya bisa cetak tiga atau empat gol. Tapi ya secara keseluruhan sangat baik,” tambahnya.

Shin Tae-yong menilai para pemain sudah melaksanakan perintahnya dengan sebaik mungkin dan dia cukup puas.

Namun, dia mengharapkan performa yang lebih baik ketika timnas Indonesia U-23 mengawali petualangan di Piala Asia U-23 2024 pada tanggal 15 April 2024 mendatang.

“Pemain sudah semaksimal mungkin melaksanakan permainan kita. Tadi juga kelihatan baik. Tanggal 15 nanti akan menjadi semakin baik,” pungkasnya.

Sebagai catatan, timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup A Piala Asia U-23 2024 bersama Qatar, Australia, dan Yordania.

Lawan pertama yang akan dihadapi Witan Sulaeman dan kolega adalah sang tuan rumah Qatar pada 15 April mendatang. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral