- Kolase tvOnenews
Sering Tampilkan Performa Menjanjikan, 3 Bintang Timnas Indonesia Ini Punya Peluang Main di Liga Premier Inggris Musim Depan
tvOnenews.com - Dalam beberapa waktu terakhir, pemain muda Timnas Indonesia mendapat banyak sorotan dari sejumlah fans sepak bola luar negeri.
Hal ini berkat penampilan memukai dari para pemain Timnas Indonesia dalam sejumlah turnamen, salah satunya ialah Piala Asia 2023.
Di kejuaraan tersebut, pelatih Shin Tae-yong menurunkan mayoritas pemain muda dalam empat pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Hasilnya, skuad Garuda berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya sepanjang keikutsertaan mereka di turnamen tersebut sejak 1996.
Atas dasar itulah, sejumlah pemain Timnas Indonesia termasuk penggawa keturunan mendapat sorotan dari penggemar sepak bola.
Bahkan, ada sebagian dari mereka yang digadang-gadang mempunyai peluang untuk berkompetisi di luar negeri, termasuk Liga Premier Inggris.
Tercatat sampai saat ini ada dua pemain Timnas Indonesia yang diketahui tampil di salah satu kompetisi kasta bawah Liga Inggris.
Akan tetapi, masih ada pemain Timnas Indonesia lainnya yang berpeluang tampil di Liga Premier Inggris musim depan. Berikut ulasannya.
Justin Hubner saat ini tampil bagi Wolverhampton Wanderers U21 (Source: PSSI)
Justin Hubner saat ini bermain di Liga Premier Inggris 2 bersama Wolverhampton Wanderers U21 dan dia memiliki peranan yang cukup vital di klub ini.
Bintang Timnas Indonesia itu diketahui menjabat sebagai kapten tim Wolverhampton Wanderers U21 sekaligus menjadi pemain yang tak tergantikan di lini belakang.
Jika Justin Hubner bisa mempertahankan performa impresifnya bersama tim junior, bukan tidak mungkin di musim depan dirinya dipromosikan ke skuad utama Wolves.
Sebelumnya, Justin Hubner pernah masuk ke skuad utama Wolverhampton Wanderers di Liga Premier Inggris pada Desember 2023 silam melawan Arsenal.
Namun, Justin Hubner hanya menjadi penghangat bangku cadangan di pertandingan itu karena tidak diturunkan oleh sang pelatih.
Elkan Baggott yang memperkuat Timnas Indonesia berpeluang tampil di Liga Premier Inggris (Source: PSSI)
Elkan Baggott saat ini tengah dipinjamkan oleh klubnya Ipswich Town ke klub League One Bristol Rovers hingga akhir musim.