Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2023.
Sumber :
  • Tvonenews/Julio

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2023

Kamis, 12 Oktober 2023 - 09:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam dalam laga leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026. Berikut ini jadwal siaran langsung Indonesia vs Brunei. 

Duel Indonesia vs Brunei bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023). 

Timnas Indonesia pun memiliki peluang besar untuk lolos ke putaran final. Ditambahnya kuota tim untuk Piala Dunia 2026 meningkatkan kans skuad Garuda. 

Akan tetapi, Timnas Indonesia bakal melalui jalan panjang untuk menembus Piala Dunia 2026. Ujian pertama pun datang dari Brunei Darussalam. 

Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei dalam dua pertemuan. Pertama di SUGBK, kemudian leg kedua di Stadion Nasional Hassanul Bolkiah, Selasa (17/10/2023). 

Pasukan Shin Tae-yong pun diunggulkan karena lebih superior dari Brunei jika menilik dari berbagai aspek. Namun, Elkan Baggott cs pantang jemawa karena semua hal bisa terjadi dalam pertandingan. 

Andai berhasil menumbangkan Brunei, Timnas Indonesia bakal fase kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Grup F. Garuda bakal bersua Irak, Vietnam dan Filipina. 

Tim yang lolos dari fase grup ini bakal otomatis menembus Piala Asia 2027, sekaligus separuh jalan menuju Piala 
Dunia 2026. 

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Brunei

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengingatkan anak-anak asuhnya untuk fokus dalam pertandingan karena Brunei punya peluang menumbangkan Indonesia. 

"Kami akan melawan Brunei Darussalam, lawan yang paling berat untuk kita adalah lengah, jadi yang penting kita bekerja keras melawan Brunei Darussalam dan pasti bisa menunjukkan yang terbaik," ujar Shin Tae-yong. 

Adapun duel Timnas Indonesia vs Brunei bakal dimulai pukul 19.00 WIB, yang disiarkan langsung oleh stasiun televisi RCTI. 

Pertandingan ini juga bisa diakses melalui layanan live streaming di Vision Plus. (mir)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral