Bundesliga Seru, Kejar-kejaran di Pekan 21.
Sumber :
  • tvone

Bundesliga Seru, Kejar-kejaran di Pekan 21

Jumat, 4 Februari 2022 - 20:17 WIB

Jakarta - Memasuki pekan ke 21, persaingan di Bundesliga Jerman musim 2021-2022 semakin ketat. Para penghuni papan atas, akan berusaha untuk menambah kecepatan mereka untuk terus menjaga posisi. Juara bertahan, Bayern Munchen, yang bernafsu untuk mempertajam rekor juara 10 kali beruntun tak mau terpeleset.

Tapi mereka akan mendapat lawan yang sepadan, RB Leipzig. Kendati belum pernah mendominasi liga jerman, RB Leipzig merupakan salah satu fenomena indah di kompetisi kasta tertinggi di Jerman. Gaya mainnya selalu rancak dan disokong oleh banyak pemain muda berbakat. Bayern Munchen juga menyadari bahaya Leipzig di masa depan, itulah kenapa  mereka membajak tiga pilar penting Die Roten Bullen di musim ini yakni Dayot Upamecano, Marcel Sabitzer dan pelatih kepala Julian Nagelsmann.

Sejauh ini, Nagelsmann masih dalam masa pembuktian diri, apakah dia bisa memberi warna baru di Bayern atau malah sebaliknya. Yang pasti satu sorotan sudah mulai datang ketika Bayern tersingkir di ajang DFB Pokal, hal ini membuat sang pelatih berusia 34 tahun itu harus memastikan prestasi maksimal di ajang Bundesliga dan Liga Champions Eropa.

Sementara di kubu lawan, sesungguhnya RB Leipzig tengah terengah-engah. Domenico Tedesco yang menggantikan peran Julian Nagelsmann di Red Bull Arena, sempat kesulitan meracik pasukannya. Namun setelah libur musim dingin para banteng merah menunjukkan perkembangan yang menarik. Sejak bulan januari 2022, RB Leipzig meraih empat kemenangan beruntun masing-masing atas Mainz 05, VfB Stuttgart, Wolfsburg serta Hansa Rostock di ajang DFB Pokal atau Piala Jerman.

hasil ini menempatkan Andre Silva dan kolega berada di peringkat 6 dengan raihan 31 poin. Wakau terasa sulit untuk bisa menggoyang Bayern Munchen di puncak klasemen, tapi RB Leipzig berpeluang untuk menggeser Bayer Leverkusen di zona Liga Champions pada akhir musim nanti. Andre Silva yang sempat dicibir di awal musim, kini sedang on fire dengan mencetak 3 gol di empat laga terakhir. Bayern harus waspada apalagi lini belakang mereka terbilang rentan dengan absennya Alphonso Davies yang masih memantau kondisi jantungnya.

Wolfsburg vs Greuther Furth
Persaingan ketat juga terjadi di papan bawah. Pendatang baru, Greuther Furth, yang masih terjebal di dasar klasemen menunjukkan perlawanan sejak kalender berganti. dari empat pertandingan terakhirnya, The Clover Leaves tak terkalahkan dengan meraih 3 hasil imbang dan 1 kemenangan. Hasil yang sangat tindak buruk bagi tim yang dianggap akan mudah dihancurkan oleh tim-tim lain yang lebih berpengalaman.

Menantang Wolfsburg memang bukan perkara mudah, karena tuan rumah terkenal suka bermain atraktif. Tapi faktanya Wolfsburg menelan tujuh kekalahan di kandang sendiri di berbagai jenis pertandingan, hal ini membuat laga pada hari minggu nanti akan berjalan seimbang. Semua tim memiliki peluang besar untuk mengunci tiga angka, Wolfsburg berharap kehadiran si anak hilang, Max Kruse, bis mengembalikan rasa percaya diri mereka.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral