- ANTARA/AFP/Karim Jaafar
Monster Gol Penghancur Timnas Indonesia Jadi Awal Kebangkitan Skuat Super Inter Milan Musim Depan
tvOnenews.com - Raksasa Liga Italia, Inter Milan berencana membangun skuat super musim depan dan kehadiran monster gol penghancur Timnas Indonesia jadi awal project tersebut.
Melansir dari laman Gazzetta dello Sport, manajemen Inter Milan disebut ingin menambal kekuatan mereka agar bisa bersaing di kancah Liga Champions musim depan.
Salah satu sektor yang ingin mereka benahi adalah lini depan, di mana Lautaro Martinez dan Marcus Thuram belum memiliki pelapis yang sepadan.
Untuk itu, Inter Milan langsung melirik mesin gol asal Asia yakni Mehdi Taremi sebagai striker pelapis musim depan.
Dari laporan pakar transfer Fabrizio Romano disebutkan, bahwa Inter Milan sudah mencapai kata sepakat dengan Taremi untuk transfer musim panas nanti.
Bahkan, Inter Milan sukses menggaet pencetak 45 gol buat Timnas Iran tersebut secara gratis dari FC Porto.
Sebagai informasi, Mehdi Taremi bukan hanya striker tajam di Eropa namun juga sempat jadi momok menakutkan buat Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia memang pernah menghadapi Iran dalam laga uji coba bulan Januari 2024 lalu.
Dalam laga yang berlangsung di Al Rayyan Training Ground tersebut, Timnas Indonesia babak belur di tangan Iran dengan kalah telak 0-5.
Mehdi Taremi yang masuk pada babak kedua di laga itu, jadi salah satu pemain kunci yang turut menghantarkan Iran menang.
Tak hanya Mehdi Taremi, manajemen Inter Milan juga sukses mendapatkan tanda tangan gelandang Napoli, Piotr Zielinski.
Dengan kehadiran bintang asal Polandia tersebut, lini tengah Inter Milan yang kini sudah sangat solid dipastikan bakal jadi salah satu kekuatan paling menakutkan di Liga Italia. (SUB).