- Ratchaburi FC
Ratchaburi FC Minta Bantuan Johor Darul Tazim Untuk Kalahkan Persib Bandung di Fase Knock Out AFC Champions League Two 2025-2026
Jakarta, tvOnenews.com- Ratchaburi FC ternyata harus meminta bantuan klub raksasa Malaysia, Johor Darul Tazim untuk melawan Persib Bandung di fase knock out AFC Champions League Two 2025-2026.
Persib Bandung akan menjadi lawan Ratchaburi FC di babak 16 besar ACL Two 2025-2026. Maung Bandung yang finis menjadi juara grup pun punya privilege untuk tampil di laga tandang sebelum akhirnya menjamu Ratchaburi FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung bersama ribuan Bobotoh pada Februari 2026 mendatang.
Demi menaklukkan tim asuhan Bojan Hodak tersebut, Ratchaburi FC pun meminta bantuan raksasa Malaysia, Johor Darul Tazim untuk membawa pemain baru, Daniel Ting.
"Daniel Ting, seorang bek internasional Malaysia berusia 33 tahun yang berpengalaman, adalah pemain pinjaman yang direkrut oleh Sabah FC di Liga Super Malaysia dari Johor Darul Ta'zim, tim liga top Malaysia lainnya," tulis pernyataan Ratchaburi FC, dikutip Minggu (4/1/2026).
Ratchaburi FC menilai Daniel Ting menjadi sosok yang tepat untuk menahan gempuran permainan cepat Persib Bandung.
"Dengan tinggi 184 cm, ia dapat bermain sebagai bek tengah, bek kiri, dan gelandang sayap kiri. Ia akan mengenakan jersey nomor 5 untuk Ratchaburi FC di paruh kedua musim ini, berkompetisi di liga domestik, kompetisi piala, dan babak 16 besar ACL Two," tulis Ratchaburi FC.
Walau sudah memperkuat Johor Darul Tazim sejak 2022 lalu, namun pemain kelahiran Inggris ini lebih banyak menghabiskan waktu sebagai pemain pinjaman. Terakhir, Daniel Ting sempat memperkuat Sabah FA di putaran pertama musim 2025-2026.
Menariknya, ini menjadi rekrutan baru Ratchaburi sepanjang bursa transfer pemain paruh musim. Mantan tim Tyronne del Pino ini lebih aktif bergeriliya merekrut pemain sebelum Persib Bandung.
Selain Daniel Ting, sebelumnya Ratchaburi FC turut memperkenalkan Kevin Deeromram dan Jaroensak Wonggorn.