news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Vasilije Adzic dan Lloyd Kelly.
Sumber :
  • REUTERS/Alberto Lingria

Juventus Ambil Keputusan Tepat untuk Tolak Jay Idzes, Lloyd Kelly Kini Jadi Idola Baru Suporter Bianconeri

Juventus tampaknya telah mengambil keputusan tepat untuk menolak merekrut Jay Idzes demi merekrut Lloyd Kelly pada awal tahun ini.
Rabu, 17 September 2025 - 09:29 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Juventus tampaknya telah mengambil keputusan tepat untuk menolak merekrut Jay Idzes demi merekrut Lloyd Kelly pada awal tahun ini.

Di bursa transfer musim dingin 2025 lalu, nama Idzes sempat secara mendadak dibicarakan masuk radar Bianconeri.

Kabar itu muncul dari jurnalis Antonello Angelini di media sosial X pada 1 Februari 2025, ketika Juve sedang mencari bek tengah baru.

Jay Idzes saat memperkuat Sassuolo
Sumber :
  • Instagram @jayidzes

 

Mereka kehilangan Pierre Kalulu untuk beberapa pekan dan krisis terjadi di pos bek tengah, seiring dengan cedera panjang Gleison Bremer dan Juan Cabal.

Kevin Danso tadinya adalah incaran utama Juve, namun mereka kesulitan menemukan kesepakatan dengan Lens sehingga mulai mendekati Venezia untuk Idzes.

Namun, respons Gli Arancioneroverdi, yang sedang berjuang untuk selamat di Serie A, begitu pahit pada saat itu.

Mereka mematok harga 20 juta euro, berdasarkan laporan dari Angelini, yang membuat Si Nyonya Tua langsung mundur, karena permintaan harga berada jauh di atas harga pasaran Idzes.

Juve pada akhirnya memilih untuk meminjam Lloyd Kelly dari Newcastle United, dengan kewajiban untuk dipermanenkan dengan nilai transfer total 17,5 juta euro.

Lloyd Kelly resmi gabung Juventus
Sumber :
  • Juventus Official

 

Idzes pada akhirnya bertahan, namun tetap pindah dari Venezia pada bursa transfer musim panas ini setelah Sassuolo menebusnya seharga 8 juta euro.

Juventus tampaknya benar-benar mengambil keputusan tepat untuk tidak mengeluarkan 20 juta euro untuk sang bek tengah Timnas Indonesia, karena Kelly kini tampil memukau.

Sang bek tengah berkebangsaan Inggris menjadi starter di bawah asuhan Igor Tudor, selalu bermain dalam empat laga yang dimainkan Juve di semua ajang musim ini.

Tak berhenti sampai di situ, Kelly telah mencetak dua gol dalam dua laga terakhir yang dimainkan Bianconeri melawan Inter Milan dan Borussia Dortmund.

Lloyd Kelly, yang lebih dipilih ketimbang Jay Idzes, disemprot media Italia saat debut untuk Juventus
Sumber :
  • Juventus Official

 

Kelly membuka skor di laga kontra Inter, yang juga merupakan gol perdananya sejak gabung Juve. Dia berkontribusi dalam kemenangan 4-3 di Serie A.

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

04:00
10:04
02:11
03:07
01:56
05:09

Viral