Juventus datangkan pemain baru lagi sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Sumber :
  • Juventus

Juventus Makin Ngeri, Satu Amunisi Tambahan Segera Mendarat Sebelum Bursa Transfer Musim Panas Ditutup

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Juventus bakal ketambahan satu amunisi lagi sebelum bursa transfer musim panas ditutup, dengan datangnya Teun Koopmeiners dari Atalanta.

Si Nyonya Tua memiliki kiprah yang gemilang di bursa transfer musim panas ini, dengan mendatangkan banyak pemain top.

Mulai dari Douglas Luiz, Khephren Thuran, Michele Di Gregorio, dan Juan Cabal telah bergabung.

Pada akhir pekan lalu, Nico Gonzalez telah resmi direkrut dari Fiorentina, selagi Francisco Conceicao menyelesaikan transfernya dari FC Porto.

Namun, aktivitas Si Nyonya Tua tidak berhenti sampai di situ. Terbaru, sebagaimana dilaporkan oleh jurnalis Fabrizio Romano, Teun Koopmeiners akan bergabung dari Atalanta.

Pewarta asal Italia itu telah mengonfirmasi bahwa Juventus membayar mahar fiks senilai 52 juta euro, disertai dengan bonus sebesar 7 juta euro.

Koopmeiners akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun, selagi tes medis sudah dijadwalkan oleh Juventus.

Kepindahan Koopmeiners ke Juventus memang sudah diharapkan terlaksana, lantaran sang gelandang timnas Belanda itu telah menolak berlatih bersama Atalanta.

Pemain berusia 26 tahun itu memaksa kepindahan ke Juventus dengan melakukan mogok latihan dan Atalanta pun mengabulkan permintaannya.

Sebelumnya, La Dea juga telah berhasil mendatangkan Lazar Samardzic dari Udinese sebagai penggantinya.

Setelah ini, Juventus diperkirakan masih belum berhenti di bursa transfer musim panas, lantaran Jadon Sancho dari Manchester United masuk dalam daftar buruan. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral