Como segera rekrut pemberi mimpi buruk kepada Timnas Indonesia dan Lionel Messi.
Sumber :
  • Como 1907 Official

Bursa Transfer: Mimpi Buruk Timnas Indonesia dan Lionel Messi Segera Susul Bomber Italia Berharga 100 Juta Euro Ini ke Como

Rabu, 26 Juni 2024 - 16:29 WIB

Como, tvOnenews.com - Aktivitas Como di bursa transfer musim panas bakal terus berlanjut setelah mendaratkan striker yang pernah bernilai 100 juta euro, atau setara Rp1,7 triliun dalam kurs terkini.

Como telah menjadi pembicaraan khusus di Indonesia karena klub asal Italia itu dimiliki oleh pengusaha asal Indonesia, Hartono Bersaudara, melalui Djarum Group.

Mereka baru mendapatkan tiket promosi ke Serie A, kasta tertinggi sepak bola Italia, setelah finis kedua di Serie B pada musim 2023/2024 ini.

Tak mau numpang lewat, tim besutan Cesc Fabregas tersebut pun berusaha berbenah di bursa transfer musim panas demi meningkatkan kualitas skuad.

Pada Selasa (25/6/2024) kemarin, Como mengonfirmasi perekrutan resmi pertamanya pada bursa transfer musim panas 2024 ini.

Mereka merekrut bomber Timnas Italia, Andrea Belotti, dari AS Roma dengan mahar 4,5 juta euro (Rp79 miliar), sebagaimana dilaporkan oleh jurnalis Fabrizio Romano.

Belotti merupakan nama besar di Italia. Pada 2017 silam, dia pernah dihargai 100 juta euro (Rp1,7 triliun dalam kurs terkini) oleh Torino.

Klub-klub elite seperti Manchester United dan Arsenal memburunya pada saat itu, namun Torino menolak untuk melepasnya.

Harga pasarannya sudah merosot jauh sekarang, namun Belotti masih menunjukkan kebolehannya ketika dipinjamkan ke Fiorentina pada musim ini dengan mencetak 10 gol dan tiga assist dari 46 pertandingan di semua ajang.

Rencana Como Berikutnya

Aktivitas Como di bursa transfer tak diharapkan berhenti sampai di situ. Setidaknya, ada dua pemain lagi yang bakal menyusul.

Pada pekan lalu, jurnalis Fabrizio Romano juga mengabarkan bahwa Como telah mencapai kesepakatan dengan Al Kahrabaa mengenai transfer wonderkid Timnas Irak, Ali Jasim.

Jasim merupakan sosok yang familiar untuk Timnas Indonesia, karena pernah memberikan mimpi buruk di Piala Asia U-23 2024 lalu.

Pada Mei lalu, Timnas Indonesia U-23 kalah 1-2 dari Irak dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 yang membuat mereka gagal lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Jasim mencetak gol kemenangan Irak dalam laga itu, yang sebenarnya berakhir imbang 1-1 setelah 90 menit.

Timnas Indonesia U-23 pada akhirnya gagal lolos ke Olimpiade Paris 2024 lantaran kalah juga dalam playoff interkontinental dengan skor 0-1 dari Guinea di Prancis.

Selain Jasim, Como juga dikabarkan sedang memburu bek tengah kelas dunia, Mats Hummels, yang sedang berstatus bebas transfer pada saat ini.

Kontrak Hummels bakal segera habis bersama Borussia Dortmund pada 30 Juni mendatang, dan dia bisa gabung dengan klub mana pun secara bebas pada musim panas ini tanpa terhalang mahar transfer.

Menurut klaim dari jurnalis Santi Aouna, Como sedang mempersiapkan penawaran untuk eks bek Bayern Munich tersebut dengan upah sekitar 3 juta euro plus bonus.

Hummels merupakan bek Timnas Jerman yang pernah meraih gelar juara Piala Dunia pada edisi 2014 silam.

Pada saat itu, Hummels bersama Der Panzer besutan Joachim Low memberikan mimpi buruk kepada Lionel Messi dengan mengalahkan Argentina 1-0 di final berkat gol Mario Gotze di babak tambahan. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:35
06:42
02:18
02:11
03:58
04:45
Viral