- ANTARA/AFP/PATRICIA DE MELO MOREIRA
Cristiano Ronaldo Ngamuk hingga Dikartu Merah, Al-Nassr Dibekuk Al-Hilal 1-2 di Piala Super Arab Saudi
tvOnenews.com - Cristiano Ronaldo tak mampu unjuk gigi ketika timnya, Al-Nassr, berjumpa dengan salah satu rival terkuat, Al-Hilal, di semifinal Piala Arab Saudi 2024, Selasa (9/4) dini hari WIB.
Pertandingan yang digelar di Stadion Mohammed Bin Zayed tersebut berlangsung dengan sengit pada awalnya.
Cristiano Ronaldo kembali menjadi starter untuk Faris Najd, ditemani oleh para bintang lainnya, sekaliber Sadio Mane, Aymeric Laporta, Marcelo Brozovic, dan Alex Telles.
Namun demikian, Al-Hilal yang diperkuat oleh Yassine Bounou, Kalidou Koulibaly, Sergej Milinkovic-Savic, Malcom, dan Ruben Neves mampu mengimbangi permainan.
Tidak ada gol yang tercipta hingga babak pertama usai. Skor 0-0 pun mengawali permainan setelah jeda turun minum.
Duel alot kembali tersaji pada paruh kedua. Namun, kebuntuan akhirnya terpecahkan oleh Al-Hilal.
Penyerang timnas Arab Saudi, Salem Al-Dawsari, sukses mencetak gol pada menit ke-61 setelah memaksimalkan umpan dari mantan gelandang Lazio, Milinkovic-Savic.
Keadaan semakin memburuk untuk Cristiano Ronaldo dan Al-Nassr lantaran Al-Hilal semakin menjauh pada menit ke-72.
Kali ini, eks penyerang Barcelona, Malcom, mampu menyelesaikan bola dari Michael. Al-Hilal pun unggul 2-0.
Al-Hilal mengubah gaya bermainnya setelah unggul 2-0 dengan menurunkan Renan Lodi dan Mohamed Kanno.
Selain menyegarkan kaki-kaki di lapangan, terlihat Al-Hilal berusaha untuk mempertahankan keunggulannya karena yang diturunkan adalah para pemain defensif.
Al-Nassr berusaha mengejar dengan menurunkan Abdulrahman Ghareeb, seorang penyerang, untuk Ali Lajami yang notabenenya adalah defender.
Namun, alih-alih mencetak gol, Al-Nassr malah dirugikan oleh aksi Cristiano Ronaldo pada menit ke-86.
Berawal dari insiden di pinggir lapangan, Cristiano Ronaldo berusaha mengambil bola dan melakukan lemparan ke dalam namun malah melakukan sikutan kepada pemain Al-Hilal, Ali Al-Bulaihi.
Wasit pun mengeluarkan kartu merah secara langsung kepada mantan penyerang Real Madrid, Juventus, dan Manchester United itu.
Al-Nassr sukses memperkecil ketertinggalan pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+9 melalui Sadio Mane.
Namun, mereka tetap kalah dengan skor 1-2. Al-Hilal pun melaju ke final Piala Super Arab Saudi 2024 untuk menghadapi Al-Ittihad yang diperkuat oleh Karim Benzema pada Jumat (12/4) dini hari WIB mendatang. (rda)