- KFA
Bukan TC Jangka Panjang Atau Seleksi Nasional, Ini Cara Korea Selatan Bentuk Timnas U-17
Staf pelatih Korea Selatan U-17 pun turut langsung untuk memantau kompetisi usia muda untuk scouting alias mencari pemain berbakat.
Namun Byun Sung-hwan tidak hanya akan melihat pemain dari satu laga saja karena dia harus melihat konsistensi pemain di beberapa pertandingan.
"Saya tidak hanya melihat satu gim saja, tapi saya akan konsisten memantau sehingga pemain bisa memperlihatkan kualitasnya dan bermain lebih serius agar bisa terpilih di timnas," kata Byun Sung-hwan.
Pelatih berusia 43 tahun ini mengakui dengan cara itu dia tidak akan melewatkan pemain yang memiliki potensi untuk timnas.
Hasilnya pun terbayarkan dengan perjuangan Korea Selatan U-17 lolos ke Piala Dunia sebagai runner up Piala Asia U-17. Timnya kalah dari rival mereka Jepang U-17 dengan skor telak 3-0.(hfp)