- Persib.co.id
Jelang Laga PSM Makassar Vs Persib Bandung, Luis Milla Dampingi 20 Pemain ke Parepare
Bandung, Jawa Barat – Menjelang pertandingan PSM Makassar Vs Persib Bandung, Senin (29/8/2022), Pelatih Persib Bandung Luis Milla mendampingi 20 pemainnya ke Parepare.
Kini, pelatih berkebangsaan Spanyol ini sudah bisa bergabung bersama Persib Bandung.
Melansir situs resmi klub, Milla akan langsung memimpin I Made Wirawan dan kawan-kawan di Parepare nanti.
Akan tetapi, Nick Kuipers dan Ezra Walian tidak masuk ke dalam daftar 20 pemain yang terbang ke Parepare.
Adapun 20 pemain yang berangkat ke Parepare antara lain I Made Wirawan, Reky Rahayu, Achmad Jufriyanto, Rachmat Irianto, Henhen Herdiana.
Kemudian, Daisuke Sato, Bayu Fiqri, Eriyanto, Zalnando, Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Erwin Ramdani.
Lalu, Beckham Putra Nugraha, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Arsan Makarim, Ciro Alves dan David da Silva.
Kiper I Made Wirawan mengaku siap untuk menjalani pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023 usai dikalahkan Bali United 2-3 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (23/8/2022) lalu.
"Kami sudah menjalani pemulihan dan mendapat libur satu hari. Buat saya pribadi itu membantu kami untuk lebih cepat memulihkan kondisi dan menjalani persiapan melawan PSM Makassar. Sekarang, semuanya sudah jauh lebih baik," kata Made.
Made memaparkan semangat para pemain telah kembali tumbuh. Made dan timnya bertekad untuk bisa meraih kemenangan di pertandingan melawan PSM Makassar nanti.
"Kami enggak bisa berlama-lama terpuruk. Harus segera bangkit. Semua pemain sudah sangat bersemangat untuk bisa meraih hasil maksimal," pungkasnya. (nsi)