Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena.
Sumber :
  • ANTARA/HO/PERSIJA JAKARTA

Liga 1: Blak-blakan Petinggi Persija Soal Masa Depan Carlos Pena, Belum Aman Meski Sukses Bawa Macan Kemayoran Menang

Selasa, 22 Oktober 2024 - 20:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Meski berhasil membawa Persija memetik kemenangan melawan PSIS Semarang pekan lalu, namun masa depan Carlos Pena sebagai pelatih Macan Kemayoran masih belum aman.

Seperti diketahui, Persija akhirnya berhasil akhiri puasa kemenangan dalam 4 laga terakhir mereka saat bertemu PSIS Semarang.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Moch. Soebroto Magelang tersebut, Persija mampu amankan poin penuh usai menang 2-0.

Menanggapi hasil ini, Direktur Persija Jakarta Mohamad Prapanca menegaskan bahwa posisi pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena belum sepenuhnya aman.

"Alhamdulillah, ya masih belum aman. Kita lihat aja terus biar dia deg deg an," kata Prapanca ketika ditemui awak media di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Kemenangan melawan PSIS menjadikan Pena mengoleksi tiga kemenangan, tiga seri, dan dua kekalahan dalam delapan pertandingan pertamanya bersama Persija di Liga 1 musim ini.

Setelah menghadapi PSIS, selanjutnya Persija akan menghadapi Arema FC di Stadion Soepribadi, Blitar, pada akhir pekan nanti. 

Prapanca mengatakan hasil melawan Singo Edan itu akan dijadikannya sebagai bahan evaluasi lebih lanjut untuk Pena.

"Ya tentunya kita lihat di putaran pertama ini selesai," jelas dia.

Disinggung butuh berapa kemenangan agar posisi Pena aman, Prapanca mengatakan setidaknya pelatih asal Spanyol itu mampu menyapu bersih semua kemenangan laga kandang Persija pada putaran pertama.

"Ya maunya kita menang terus ya, paling enggak tiap laga home kita menang," kata Prapanca.

Lebih lanjut, setelah mengungsi ke Bantul pada laga kandang terakhir melawan PSM Makassar, Prapanca berharap Persija dapat memainkan laga di Jakarta melawan Madura United pada 6 November mendatang.

"Kita berharap bisa main di GBK (Stadion Utama Gelora Bung Karno) atau di JIS (Jakarta International Stadium),”

“Surat sudah kami kirim, semoga 1-2 hari ke depan ada respons, sedangkan JIS sedang ada pasca konser ada pembenahan," tutupnya.

(ant/sub)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral