- tvOnenews.com/Dwi R Belva
Bojan Hodak Beberkan Misi Persib saat Hadapi sang Pemuncak Klasemen Liga 1 2024/2025, Sanggup Jungkirkan Persebaya?
"Besok akan menjadi laga yang berat, mereka adalah pemuncak klasemen dan jauh lebih kuat dari musim lalu. Sedangkan bagi kami, kami kehilangan banyak pemain dari musim lalu, mungkin sampai enam pemain," ujar Bojan Hodak dalam jumpa pers jelang laga di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (17/10/2024).
"Jadi ini tim yang berbeda, kami juga mengubah cara bermain kami karena pemain yang berbeda. Tapi kami sudah siap untuk besok, dan berharap bisa mendapat hasil yang positif," imbuh pelatih asal Kroasia ini.
Pertarungan Persib dan Persebaya juga akan menjadi adu kuat tim paling produktif dengan tim dengan lini bertahan terbaik hingga pekan ke-7. Sejauh ini, Persib sudah mengoleksi 13 gol jadi yang terbanyak.
Sebaliknya, Bajul Ijo baru kebobolan dua kali dari tujuh laga. Bojan menilai catatan tersebut menjadi daya tarik tersendiri dari pertandingan antara dua tim yang eksis sejak era perserikatan ini.
"Mereka memiliki banyak pemain bagus, jika melihat catatannya, mereka tim dengan pertahanan terbaik di liga dan kami menjadi tim dengan serangan terbaik mengacu pada jumlah gol," tutur dia.
Bojan juga melihat Persebaya cukup berbahaya soal urusan meneror pertahanan lawan. Meski baru tujuh gol yang dihasilkan, tapi keberadaan pemain depan yang berkualitas membuat lini belakang Persib patut untuk waspada.