Kiper Asing Arema FC Banjir Pujian Usai Bikin Bali United Mati Kutu di Piala Presiden 2024.
Sumber :
  • ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

Kiper Asing Arema FC Banjir Pujian Usai Buat Bali United Mati Kutu di Piala Presiden 2024

Senin, 22 Juli 2024 - 09:35 WIB

"Seharusnya minimal kami bisa seri hari ini, tapi kiper (Arema FC) bisa sangat bagus," ucapnya.

Mantan kiper Madura United itu tampil cemerlang pada laga perdana penyisihan Grup B Piala Presiden 2024 melawan Bali United.

Beberapa kali ia mampu menangkis serangan skuad tuan rumah Serdadu Tridatu salah satunya menggagalkan tendangan penalti yang dieksekusi Everton Nascimento pada menit ke-85.

Hanya dengan tangan kanannya, Lucas menghempaskan bola yang ditendang keras oleh eksekutor nomor punggung 99 itu.

Meski harus mengakui kekalahan 0-1 dari Arema FC di kandang sendiri, Coach Teco mengapresiasi penampilan anak asuhnya.

Ia mengaku anak asuhannya dapat mengendalikan pertandingan dan menyebutkan gol yang didapatkan Arema juga termasuk faktor keberuntungan.

"Saya pikir mereka beruntung bisa dapat yang bagus, bola jatuh di kaki pemain Arema,”

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:54
07:23
04:18
05:59
01:56
05:46
Viral