- Persija
Persija Jakarta Rombak Manajemen, Bambang Pamungkas Pegang Peran Penting
"Saya akan menjalani tugas baru sebagai Direktur dengan amanah. Saya sudah menyiapkan program kerja untuk membuat Persija lebih baik lagi dari musim ke musimnya. Kami harus membentuk tim yang tangguh dengan didukung area komersial yang kuat," kata Prapanca pada rilis yang diterima tvOnenews.com, Senin (8/7/2024.
Prapanca pun menunjuk legenda Persija, Bambang Pamungkas sebagai manajer tim.
"Bersamaan dengan restrukturisasi ini, saya menunjuk Bambang Pamungkas sebagai Manajer Persija. Semoga kami bisa membangun chemistry yang solid untuk mewujudkan tim yang lebih baik dan kompetitif," Prapanca.
Posisi Manajer sudah tak asing lagi bagi Bambang Pamungkas. Striker legendaris Macan Kemayoran dan Timnas itu sudah sempat mengemban tugas serupa di Liga 1 2020 (kompetisi berhenti tengah jalan) dan Liga 1 2021/2022.(hfp)