Insiden Wahyudi Hamisi dan Bruno Moreira.
Sumber :
  • Instagram Persebaya dan Website Resmi PSS

Terlalu Brutal, Bintang Brasil Ini Kecam Tindakan Wahyudi Hamisi di Laga Persebaya vs PSS Sleman

Selasa, 5 Maret 2024 - 00:17 WIB

tvOnenews.com - Aksi brutal yang dilakukan gelandang PSS Sleman, Wahyudi Hamisi terhadap bintang Persebaya, Bruno Moreira mendapat sorotan dari para pemain asing di Liga 1.

Pada laga pekan ke-27 antara Persebaya melawan PSS di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (04/03/23) lalu, terjadi insiden mengerikan pada menit ke-19. 

Wahyudi yang sedang berduel untuk memperebutkan bola tiba-tiba menendang kepala Bruno ketika sedang tergeletak di atas lapangan.

Aksi ini mendapat kecaman dari berbagai pihak karena Wahyudi dinilai bisa membahayakan nyawa pemain asal Brasil tersebut.

Salah satunya adalah rekan setim Bruno Moreira di Persebaya, Robson Duarte yang mengecam aksi brutal Wahyudi Hamisi.

Dalam komentarnya di postingan akun resmi Persebaya, pemain 30 tahun ini mengaku tak pernah berhadapan dengan pemain seperti Wahyudi Hamisi yang ia anggap terlalu kasar.

Tak cuma Robson Duarte, beberapa pemain dan eks pemain asing di Liga 1 juga mengungkapkan respons tak suka atas aksi Wahyudi Hamisi.

Seperti David da Silva yang berikan emot marah dan kesal, serta Robertino Pugliara yang memberikan emot sedih.

Sebagai informasi, Robertino Pugliara juga sempat jadi korban aksi brutal Wahyudi Hamisi di Liga 1 2018 lalu.

Bahkan imbas tekel horor tersebut membuat Robertino Pugliara harus pensiun lebih cepat dari Persebaya.

Sementara itu, Persebaya pasca insiden Wahyudi Hamisi dan Bruno Moreira langsung menyampaikan keprihatinan secara terbuka melalui akun Instagram resminya pada Senin (4/3/2024). 

Hal pertama yang disoroti adalah kepemimpinan wasit Ginanjar Latief pada pertandingan yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Persebaya itu.

Ginanjar dinilai membiarkan Wahyudi membahayakan nyawa Bruno karena hanya memberikan kartu kuning pada insiden tersebut.

Kemudian terkait Wahyudi Hamisi, manajemen Persebaya akan melayangkan surat protes kepada PSSI. (SUB).

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral