Persipa Pati saat menjamu Persela Lamongan di Stadion Joyokusumo Pati, Minggu (22/10/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Abdul Rohim

Gagal Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan di Kandang, Persipa Pati Ditekuk Tamunya Persela Lamongan 2-3

Senin, 23 Oktober 2023 - 14:07 WIB

“Hari ini kita bermain dibawah form. Jadi kita kehilangan pemain belakang Yudi tidak bermain ternyata pengaruhnya sangat besar. Komunikasi di lini belakang kita buruk sekali,” ujar Coach Nazal Mustofa.

“Pemain lawan dua orang saja lawan 5 pemain kita, dia bisa cetak gol. Semuanya tanggung jawab saya ini. Selamat kita ucapkan untuk Persela,” lanjut dia.

Sementara itu, pelatih Persela Lamongan, Djajang Nurjaman mengaku bersyukur bisa menutup putaran pertama Liga 2 2023/2024 dengan kemenangan di kandang Persipa Pati.

“Kami bersyukur kepada Allah SWT bisa menutup putaran pertama ini dengan meraih 3 poin di kandang persipa. Ini hasil yang kami inginkan, yang kami kejar alhamdulillah allah meridoinya,” ungkap Djajang.

“Tentunya kami memberikan apresiasi yang tinggi kepada pemain yang mempunyai daya juang, semangat yang tinggi untuk meraih kemenangan. Tadi pertandingan sangat alot, kami sempat kehilangan satu pemain akibat akumulasi kartu kuning. Tapi alhamdulillah kita berhasil memenangkan pertandingan,” pungkasnya.

Dengan kemenangan 2-3 atas tuan rumah Persipa Pati ini mengukuhkan Laskar Joko Tingkir Persela Lamongan kokoh di puncak klasemen sementara Liga 2 Grup 3 dengan 12 poin. Sementara Laskar Saridin Persipa Pati turun dari posisi ketiga ke posisi keempat klasemen sementara dengan 6 poin.

Persipa digeser Persijap Jepara diurutan ketiga dengan poin 8 setelah berhasil mengalahkan tamunya Deltras Sidoarjo dengan skor tipis 1-0. (arm/buz)

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
07:17
09:23
06:24
03:16
02:16
Viral