Apa Itu IG Exclusive, Konten Pemain Timnas Indonesia Berbayar Demi Raih Info A1.
Sumber :
  • PSSI

Apa Itu Instagram Exclusive, Konten Pemain Timnas Indonesia Berbayar Demi Raih Info A1

Selasa, 8 Oktober 2024 - 05:15 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Akhir-akhir ini pemain Timnas Indonesia diramaikan dengan konten berbayar di Instagram pribadi masing-masing. 

Konten eksklusif Instagram itu membuat 'subscriber' alias pengikut berbayar mereka mendapatkan info A1 yang berbeda. 

Konten berbayar itu membuat pengikutnya akan mendapatkan konten eksklusif yang tak pengikut biasa dapatkan. 

Dengan fasilitas tersebut, sejumlah pemain pun memberikan info pada penggemar mereka tentang kehidupannya. 

Sebut saja Justin Hubner yang absen membela Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia edisi FIFA Matchday Oktober 2024 ini. 

Cedera yang dialaminya membuat Justin Hubner absen ketika membela Timnas Indonesia di dua laga tandang melawan Bahrain dan China. 

Namun Justin Hubner pun menjanjikan akan terus mengabarkan kondisi cederanya melalui konten Instagram ekslusifnya. 

Untuk mendapatkan konten ekslusif tersebut, pengikut Justin Hubner harus membayar Rp23 ribu setiap bulannya. 

Tak hanya Justin Hubner, beberapa pemain pun menggunakan fitur yang sama. Sebut saja Pratama Arhan, Marselino Ferdinan,  yang mematok harga konten eksklusif tersebut dengan Rp38 ribu setiap bulannya. 

Pemain lain seperti Witan Sulaeman mematok harga Rp23 ribu tiap bulan dan kiper Maarten Paes dengan Rp15 ribu setiap bulannya. 

Namun tak seluruh pemain Timnas Indonesia mematok harga mahal untuk memberikan sejumlah konten ekslusif. 

Sebut saja Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Thom Haye, Rizky Ridho, Ragnar Oratmangoen, Wahyu Prasetyo, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, Ernando Ari, Rafael Struick, Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, dan Egy Maulana Vikri yang bisa dilihat dengan Rp7.500 per bulan. 

Terbaru, pemain yang tengah menantikan debut bersama Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders pun menggunakan fitur serupa dengan harga Rp7.500 saja tiap bulannya. 

Bahkan beberapa nama pemain memilih untuk tak menggunakan fitur tersebut, seperti Dimas Drajad, Muhammad Ferarri, Nadeo Argawinata, Calvin Verdonk, Hokky Caraka, Jordi Amat, Ricky Kambuaya dan Malik Risaldi. 

Bahkan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun memilih untuk tak menggunakan fitur tersebut untuk berinteraksi dengan para penggemar. 

Jadi, tertarik subscribe konten berbayar pemain Timnas Indonesia?

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral