- VFF
Respons Media Vietnam Usai Lihat Negaranya Semakin Turun di FIFA Ranking, Malah Singgung King Indo Soal Ini
"Thailand mendapatkan tambahan 4,5 poin dan naik satu peringkat ke posisi 100 Ranking FIFA," tulis ulasan tersebut.
Sementara itu, The Thao 247 turut memberikan pujian pada Timnas Indonesia sebagai satu-satunya negara ASEAN yang bertanding di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
"Indonesia menjadi tim yang berkembang pesat setelah dua ali bermain imbang dari Arab Saudi dan Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026," tulis The Thao 247.
Bahkan media Vietnam ini memprediksi Timnas Indonesia bisa menembus peringkat 100 besar Ranking FIFA jika berhasil melanjutkan jalan mulus mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.
"Mereka naik empat peringkat dari 133 ke posisi 129 Ranking FIFA, jika mereka tampil baik di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia bisa sepenuhnya lolos ke peringkat 100 besar Ranking FIFA," tulis laporan tersebut.
Sementara itu, meskipun King Indo tampil impresif, ternyata penambahan poin FIFA terbanyak ada di Brunei Darussalam.
Mencatatkan dua kemenangan atas Macau di babak play off Kualifikasi Piala Asia 2027, Brunei Darussalam naik tujuh peringkat ke posisi 183.