- Antara
Pelatih Jerman Hansi Flick Mengeluhkan Padatanya Jadwal UEFA Nations League
"Rasanya hampir tidak ada persiapan pramusim (bagi klub), kemudian Bundesliga berjalan dan Liga Champions, mereka terus bertanding tiga atau empat hari sekali hingga Piala Dunia nanti," katanya.
Sebelum terbang ke Qatar pada 21 November, Jerman juga memiliki jadwal sisa pertandingan grup Nations League menjamu Hongaria pada 23 September yang dilanjutkan lawatan ke Inggris tiga hari berselang.
"Ini harus menjadi perhatian dan kita semua perlu bertanya ke diri sendiri bagaimana memberi kesempatan pemain beristirahat, sesuatu yang teramat penting," kata Flick.
"UEFA atau FIFA harus memperhatikan ini dan mengambil langkah penting. Sekarang kami dituntut melakukan persiapan matang untuk empat pertandingan ini. Kami bisa menerimanya, walau berat bagi para pemain, sebab semua tim berangkat dari garis start yang sama. Fokus kami sekarang bagaimana mempersiapkan penampilan bagus di Piala Dunia November nanti," ujarnya panjang lebar.
Jerman sempat menangguk hasil mengejutkan setelah gagal lolos dari fase penyisihan grup Piala Dunia 2018 di Rusia, yang merupakan capaian terburuk dalam 80 tahun.
Selama di bawah asuhan Flick Jerman punya catatan belum terkalahkan dengan meraih delapan kemenangan dan tiga hasil imbang. (ant/akg)