Disinggung Soal Radja Nainggolan, Pelatih Bhayangkara FC Mario Gomez Bilang Ia Memiliki Kategori Khusus Karena Pernah....
Sumber :
  • instagram

Disinggung Soal Radja Nainggolan, Pelatih Bhayangkara FC Mario Gomez Bilang: Ia Memiliki Kategori Khusus Karena Pernah...

Jumat, 12 Januari 2024 - 18:41 WIB

tvOnenews.com - Dalam salah satu sesi wawancara, Pelatih Bhayangkara FC, Mario Gomez mengungkapkan satu hal soal Radja Nainggolan.

Diketahui bahwa Radja barusaja bergabung bersama klub Liga 1, Bhayangkara FC di sisa musim Liga 1 2023/2024.

Bahkan Nainggolan sudah memulai debut bersama klub barunya di Liga 1 sat menang 3-0 atas Persita Tangerang, di Stadion Patriot Candrabhaga, 17 Desember lalu.

Saat ini Bhayangkara FC baru saja usai masa libur selama 12 hari, dan sudah mulai masuk fase berlatih selama 1.5 jam perhari. 

Mario Gomez menyebut jika timnya punya waktu 1 bulan untuk pertandingan berikutnya, sehingga penting untuk menyiapkan fisik dan taktik.

Ia menambahkan bahwa Januari hingga Maret 2024 adalah bulan yang penting bagi Bhayangkara FC untuk mempertahankan posisi di Liga 1.

Salah satu awak media bertanya soal bagaimana kondisi terkini dari Radja Nainggolan, pemain kelas dunia asal Belgia yang baru saja bergabung dengan timnya.

"Ia dalam keadaan yang sangat baik, dan siap untuk bermain 90 menit. Saya pikir bulan ini Radja akan berlatih sangat baik, karena punya waktu yang cukup," ujar Mario Gomez.

Dilansir dari YouTube Bhayangkara FC, Jumat (12/01/24) berikut adalah pernyataan Mario Gomez yang siap maksimalkan potensi Radja Nainggolan.

Mario juga menyebutkan bahwa laga Bhayangkara FC melawan Persebaya Surabaya di bulan depan merupakan laga yang cukup berat. 

Menurutnya Persebaya adalah tim yang sangat bagus sehingga Witan Sulaeman dkk harus berusaha menampilkan permainan yang terbaik.

Mario Gomez: Radja Nainggolan Adalah Pemain Kategori Khusus yang pernah Main di Liga Champion

Ia juga akan mencoba mengadakan friendly match dengan klub Liga 2, kemudian dilanjutkan dengan klub Liga 1.

Kemudian salah satu awak media menyinggung soal bagaimana posisi Radja Nainggolan di tim dengan nama besar di klub sebelumnya.

Mantan pelatih Persib Bandung tersebut menjawabnya dengan tegas bahwa yang terpenting adalah tim, karena bermain dengan sebelas orang.

Pelatih asal Argentina tersebut juga mengungkapkan bahwa Radja Nainggolan termasuk pemain yang sangat bagus dengan segudang prestasinya di sepak bola Eropa.

"Akan tetapi Radja Nainggolan memang memiliki kategori khusus dimana ia pernah bermain di Roma, dan Liga Champion," ujarnya.\

Tak hanya itu, kehadiran Radja di lapangan juga bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri bagi rekan setimnya sehingga harapannya bisa bermain dengan maksimal nantinya.

"Radja merupakan pemain yang bagus. dan sangat membantu tingkat kepercayaan diri bagi semua, ketika berada di lapangan," sambung Mario Gomez.

Akan tetapi, Mario juga menegaskan bahwa ia dan Bhayangkara FC berusaha berlatih dengan baik, terutama Radja Nainggolan untuk dapat bermain selama 90 menit.

"Tapi kami semua berusaha berlatih dengan baik bulan ini, dan Radja juga sangat ingin berlatih lebih keras karena dia sangat ingin bermain 90 menit," pungkasnya pada awak media.

(udn)

Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral