Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar Mathla'ul Anwar (PB MA), Embay Mulya Syarief (Tengah) di Gedung Nusantara IV..
Sumber :
  • Langgeng Puji/tvOnenews.com

Ketum Mathla'ul Anwar Turun Gunung, Tegas Minta Agar Tak Terjadi Perpecahan Seperti Pemilu 2019

Minggu, 29 Januari 2023 - 14:35 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum Pengurus Besar Mathla'ul Anwar (MA) Embay Mulya Syarief menegaskan Indonesia harus keluar dari perpecahan layaknya Pemilu 2019. 

Dia mengatakan hal tersebut dalam kegiatan Silaturahmi Akbar Keluarga Besar MA di Gedung Nusantara IV MPR RI, Jakarta Pusat, Minggu (29/1/2023).

Embay mengaku pihaknya memberikan keleluasan penuh bagi masyarakat untuk mengikuti Pemilu 2024.

"Kami memberi ruang kebabasan bagi para MA untuk memilih pada Pemilu 2024, agar tidak ada perpecahan layaknya Pemilu 2019," kata Embay di lokasi.

Dia menjelaskan pihaknya bukan merupakan politik praktis, melainkan akan memberi masukan kepada masyarakat luas.

Menurut dia, PB MA akan terus mengawal Pemilu 2024 agar aman bagi semua pihak.

"Saya katakan kepada mereka untuk tidak terpancing oleh singgungan partai politik (Parpol) tertenu. Jadi, kami berharap tidak ada lagi kekacauan yang sama pada 2024," tegasnya.

Selain itu, Embay menuturkan MA terus memberi pendidikan dan masukan guna menghadapi tahun politik 2024.

Menurutnya, semua pihak harus memperhatikan agar tidak menambah dosa-dosa dalam proses Pemilu 2024.

"Kita akan memasuki Bulan Ramadan, yang mana harus menjauhi dari dosa-dosa apa pun, termasuk persaingan politik yang tidak baik. Jadi, mari kita sama-sama berharap dan mengawal agar tidak ada kekacauan politik 2024," imbuhnya.(lpk/muu)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral