ilustrasi pasien covid-19.
Sumber :
  • Antara

Dinkes DKI Jakarta Ungkap Kematian Pasien Covid-19 Banyak Disebabkan Komorbid Berat

Kamis, 8 Desember 2022 - 12:15 WIB

Jakarta - Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, Ngabila Salama mengungkap bahwa kematian pasien Covid-19 di Ibu Kota itu paling banyak disebabkan komorbid berat atau penyakit penyerta.

Umumnya penyakit komorbid berat seperti Diabetes Melitus, hipertensi, penyakit jantung, stroke, kanker, gagal ginjal kronis.

Selain penyakit komorbid berat tidak menular, ternyata pasien Covid-19 yang meninggal karena komorbid kronis menular juga banyak, seperti TBC hingga HIV.

“Oleh karena itu pendekatan ke depan adalah perlu mengajak warga deteksi dini dan kontrol komorbid penyakit tidak menular,” kata Ngabila, saat dihubungi media, Kamis (8/12/2022).

“Pemeriksaan yang dilakukan antara lain cek tekanan darah, gula darah, lingkar perut, status gizi, dan pertanyaan faktor risiko penyakit tidak menular lainnya,” sambungnya.

Sementara, melansir dari data yang dirincikan oleh Ngabila, rata-rata usia di atas 40 tahun di Indonesia sudah memiliki setidaknya satu jenis komorbid penyakit tidak menular terutama hipertensi dan Diabetes Melitus yang saat ini masih menjadi penyebab komplikasi penyakit lainnya.

“Jangan sampai sudah terkena komplikasi lebih lanjut. Dengan mengetahui dari awal dan diberikan pengobatan yang teratur, komorbid terkontrol, akan menghindari dari berbagai penyakit termasuk risiko kematian Covid-19,” jelasnya.

Untuk itu, Ngabila mengimbau bagi masyarakat khususnya usia 15 tahun ke atas untuk melakukan skrinning kesehatan di puskesmas dan posbindu terdekat. Perlu digarisbawahi, skrinning kesehatan ini bersifat gratis. (agr/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral