Pelantikan dan Pembaretan Prajurit Kopassus di Pantai Permisan, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Senin (22/08/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Ian Sutriana

149 Prajurit Kopassus Dilantik di Pantai Nusakambangan, Ini Tampang Para Prajurit Komando Tersebut

Senin, 22 Agustus 2022 - 17:15 WIB

Cilacap , Jawa Tengah – Sebanyak 149 prajurit TNI resmi menggunakan baret merah Komando Pasukan Khusus (Kopassus), setelah dilantik di Pantai Permisan, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Senin (22/08/2022).

Prosesi pelantikan 149 prajurit Kopassus ini diawali dengan sumilasi pertempuran jarak dekat. Suara meriam dan tembakan senjata sangat terdengar jelas saat simulasi dilakukan.

Dalam simulasi ini, terlihat para calon Komando Pasukan Khusus yang akan segera dilantik bersembunyi dan bergerak mendekati tempat peperangan.

Foto: Danjen Kopassus Mayjen Iwan Setiawan saat lakukan inspeksi pasukan (Ian Sutriana)

Setelah simulasi ini dilakukan, para anggta TNI yang terpilih menjadi Kopassus berbaris guna mengikuti pelantikan yang dipimpin langsung oleh Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus), Mayor Jenderal Iwan Setiawan.

Pelantikan yang dilaksankan di Permisan ini, sekaligus menutup rangkaian pendidikan Kopassus angkatan 106.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral