- istimewa
Buktikan Bukan Hanya Omon-Omon, Verrell Bramasta Realisasikan Bantuan Pembangunan PAUD di Purwakarta
Verrell juga menekankan bahwa bantuan senilai Rp619.104.000,00 tersebut harus disalurkan tanpa ada potongan sedikitpun.
"Saya mohon, kalau ada yang minta pungutan liar atau sedikitpun uang, jangan mau, karena ini adalah hak masyarakat, ibu-ibu, dan adik-adik sekalian untuk mendapatkan pendidikan terbaik yang kalian bisa sejak usia dini. Sekiranya ada mohon bantu untuk langsung dilaporkan ke saya dan tim," pesannya.
Ida Rosida mengapresiasi kerja nyata Verrell dan menyatakan bahwa baru kali ini ia merasakan ada anggota DPR yang benar-benar menyampaikan aspirasi rakyatnya.
"Bapak sekali lagi terima kasih, harapan saya untuk Bapak, semoga ke depannya Bapak selalu menjadi inspirasi dan Bapak juga selalu dilindungi oleh Allah SWT," ucap Ida yang sempat terharu saat menyampaikan apresiasinya.
Kemudian Verrell menutup sambutannya dengan menyampaikan bahwa ini baru awal mula dan berharap bisa ada banyak bantuan dan program yang tersalurkan di daerah pemilihannya.
"Dari saya tidak minta apa-apa sedikitpun, cuma mohon doanya dari ibu-ibu semua, doa tulusnya, terutama yang paling penting untuk ibu saya, untuk keluarga dan juga semua tim yang ada di sini yang telah membantu pembangunan PAUD Az-Zahra," pungkasnya.
Realisasi bantuan pembangunan PAUD Az-Zahra ini diharapkan dapat memberikan akses pendidikan usia dini yang layak bagi anak-anak di Kampung Cipetir dan sekitarnya, sekaligus menjadi bukti nyata komitmen anggota legislatif muda dalam memperjuangkan pendidikan berkualitas bagi masyarakat. (aag)