

- IST
Daftar Imam Hingga Khatib Salat Ied di Masjid Istiqlal
Sementara itu pihak Masjid Istiqlal akan menyiapkan sejumlah interpreter lantaran banyaknya jamaah yang berasal dari berbagai negara.
“Kami menyiapkan sejumlah interpreter, baik interpreter dalam bahasa Arab, bahasa Inggris, termasuk juga kita memberikan layanan kepada kaum disabilitas dengan interpreter bahasa isyarat dan juga tentu kami akan semaksimal mungkin memberikan layanan yang ramah kepada kelompok disabilitas,” jelas Zayadi.
Kemudian Zayadi menerangkan bahwa nantinya Presiden Prabowo akan hsdir melalui pintu Al-Malik.
“Sementara untuk undangan VVIP yang lainnya, itu akan masuk melalui pintu Assalam. Yang lainnya saya pikir nanti kita akan masuk dari pintu Al-Fatah,” ungkap Zayadi.
Untuk diketahui, Masjid Istiqlal bakal menggelar salat Idul Fitri 1446 Hijriyah tingkat kenegaraan pada Senin (31/3/2025).
Staf Khusus Menteri Agama Ismail Cawidu mengatakan bahwa dikatakan tingkat kenegaraan lantaran Kepala Negara akan hadir mengikuti salat.
“Kenapa ini disebut penyelenggaraan salat Idul Fitri tingkat kenegaraan? Karena memang ini akan dihadiri oleh Kepala Negara dan sudah konfirm akan hadir Bapak Presiden Prabowo dan Bapak Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka,” kata Ismail, saat konferensi pers, pada Minggu (30/3/2025).