

Sumber :
- Istimewa
Polisi Ringkus ‘Jagoan Cikuwul’ yang Meresahkan Minta-minta Jatah THR ke Pabrik di Bekasi
Jumat, 21 Maret 2025 - 14:04 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Seorang pria yang mengaku ‘Jagoan Cikuwul’ dan meminta jatah tunjangan hari raya (THR) di kawasan Cikiwul, Bantargebang, Kota Bekasi berhasil diamankan pihak kepolisian.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Binsar Hatorangan mengatakan bahwa pihaknya menciduk pelaku pada Kamis (20/3/2025).
“Sudah kita amankan semalam pukul 18.30 WIB,” kata Binsar, kepada wartawan, pada Jumat (21/3/2025).
Sementara itu Binsar menyebutkan bahwa pelaku diamankan di wilayah Sukabumi, Jawa Barat.
Sumber :
- IST
Namun ia belum menjelaskan secara detail mengenai penangkapan ini, pasalnya pihak kepolisian masih melakukan serangkaian penyelidikan.