Article Article
Menteri Hukum RI, Supratman Andi Agtas saat jumpa pers di Kantor Kementerian Hukum, Rabu (29/1/2025)..
Sumber :
  • Istimewa

Menteri Hukum Supratman Tegaskan Buronan KPK Paulus Tannos Masih Berkewarganegaraan Indonesia

Menteri Hukum Republik Indonesia, Supratman Andi Agtas menegaskan bahwa Paulus Tannos alias Tjhin Thian Po masih berkewarganegaraan Indonesia. Ini kata Agtas.
Rabu, 29 Januari 2025 - 16:43 WIB
Reporter:
Editor :

Tetapi prosesnya belum selesai, karena sampai saat ini Paulus Tannos belum melengkapi dokumen yang dibutuhkan. 

Sehingga status kewarganegaraannya masih sebagai warga negara Indonesia.

“Status kewarganegaraan atas nama Tjhin Thian Po alias Paulus Tannos masih berstatus sebagai warga negara Indonesia. Sampai dengan 2018 yang bersangkutan itu paspornya masih atas nama Tjhin Thian Po dan dua kali melakukan perubahan,” terang Supratman.

Untuk diketahui, Paulus Tannos alias Tjhin Thian Po adalah buron KPK dalam kasus proyek E-KTP. 

Paulus Tannos telah masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak 19 Oktober 2021 lalu.

Selanjutnya, Paulus Tannos berhasil ditangkap di Singapura oleh lembaga anti korupsi Singapura.

Sebelum penangkapan, Divisi Hubungan Internasional Polri mengirimkan surat penangkapan sementara (provisional arrest request) kepada otoritas Singapura untuk membantu penangkapan buronan tersebut.

Berita Terkait

1
2
3 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:29
01:22
01:53
02:17
02:03
01:44

Viral