Menkomdigi Meutya Hafid melantik tiga staf khusus Komdigi termasuk artis Raline Shah..
Sumber :
  • Adinda Ratna Safira/tvOnenews

Menkomdigi Meutya Hafid Lantik 3 Staf Khusus Komdigi, Artis Raline Shah Terpilih

Senin, 13 Januari 2025 - 12:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid melantik tiga staf khusus Komdigi, di Gedung Komdigi, pada Senin (13/1/2025), salah satunya ada artis Raline Shah.

Adapun pelantikan ini telah ditetapkan dalam Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 1/TPA Tahun 2025 tentang pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan pimpinan tinggi madya di lingkungan Kementerian Komunikadi dan Digital.

“Dengan memanjatkan puji syukur pada Senin, 13 Januari 2025 saya Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia dengan ini secara resmi melantik saudara-saudara dalam jabatan yang baru di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital RI,” kata Meutya.

Kemudian Meutya mengungkapkan bahwa dirinya percaya kepada pejabat yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai tanggung jawab yang diberikan.

Selanjutnya Meutya melakukan pengambilan sumpah kepada para pejabat termasuk staf khusus Komdigi.

“Sebelum saya mengambil sumpah, saya akan bertanya kepada saudara saudari

Apakah saudara saudari bersedia mengucapkan sumpah menurut agama masing-masing?,” tanya Meutya.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
14:44
03:05
04:58
02:45
02:08
05:28
Viral