Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan.
Sumber :
  • IST

Menko Zulhas Belanja Masalah Petani Lumajang saat Dialog di Tengah Sawah

Rabu, 20 November 2024 - 19:25 WIB

Zulhas yang juga Ketua Umum PAN Ini mengatakan saluran irigasi sangat penting untuk mewujudkan swasembada pangan. Pasalnya, saluran irigasi mampu mempengaruhi jumlah panen para petani.

“Karena kalau irigasi nggak ada air kurang panennya cuma 2 kali rugi. Pemerintah rugi, petani rugi, rugi semua. Kita nggak swasembada,” ungkapnya.

Dia mengatakan lewat pembangunan irigasi diharapkan para petani bisa melakukan panen hingga 3 kali. Sehingga swasembada pangan bisa dipercepat dan keran impor beras bisa ditutup.

“Kita mau semua tiga kali panen. Kalau tiga kali panen petani senang, kita swasembada pangan, nggak impor lagi.”

Dalam kunjungan ini Zulhas turut menyalurkan bantuan berupa alat uji PH tanah sawah kepada petani di 6 desa. (ebs)
 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral