Melinda, Salah Satu Dokter Cantik yang Melayani Masyarakat di Gerai Vaksinasi Presisi Polres Jakpus.
Sumber :
  • Venna Kintan

Nakes Cantik di Gerai Vaksinasi Keliling Polres Jakpus

Kamis, 15 Juli 2021 - 15:24 WIB

Jakarta – Polres Jakarta Pusat (Jakpus) menambah unit gerai vaksinasi keliling demi menjangkau lebih banyak warga mendapat suntikan vaksin Covid-19. Tak hanya itu, para relawan tenaga kesehatan (nakes) di Gerai Vaksin Presisi juga cantik-cantik, loh!

Salah satunya adalah dr Beatrik Melinda Naibaho. Wanita cantik ini mengaku sengaja ikut gerai vaksinasi keliling untuk andil mempercepat vaksinasi warga agar angka Covid-19 di pusat Jakarta segera turun.

“Kami dari tim relawan yang terdiri dari dokter, perawat, dan admin, sangat mengapresiasi program yang diadakan oleh Polres Jakarta Pusat untuk membantu menurunkan tingkat Covid-19 di wilayah Jakarta Pusat. Banyak sekali masyarakat yang belum divaksin di daerah-daerah tertentu, kami secara sukarela membantu Polres Jakpus,” kata wanita yang akrab disapa Melinda ini saat Polres Jakpus meluncurkan sebelas gerai vaksinasi baru, Kamis (15/7).

Menurut Melinda, dia dan teman-temannya dihubungi langsung oleh pihak Polres Jakarta Pusat untuk membantu anggota kepolisian. Ada 90 nakes yang turut dalam program vaksinasi keliling bersama Polres Jakpus.

“Tentunya kami dari tenaga kesehatan dengan senang hati membantu program tersebut,” ujar wanita berusia 25 tahun ini.

Dokter lulusan Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida) Jakarta ini juga menceritakan beberapa hal yang menurutnya menjadi kendala dalam proses vaksinasi di gerai keliling.

“Kendala yg dialami hanya masalah teknis, seperti ktp masyarakat yg terdaftar ganda, dan warga yang sudah terdaftar vaksin,” ungkapnya.

Wanita asal Banjarmasin juga menceritakan pengalaman yang ia dan teman-temannya alami selama melayani masyarakat.

“Masyarakat sangat antusias dengan program vaksinasi ini, banyak warga yg berdatangan sehingga agak kesulitan untuk mengatur masyarakat untuk menjaga jarak. Dan ada beberapa warga yg takut akan jarum suntik,” kata dokter umum yang berencana mengambil spesialis kulit dan kelamin ini.

Melinda merasa berterima kasih mendapat kesempatan dari Polres Jakpus yang sangat mengapresiasi para nakes.

“kita juga dapat bekerja dengan nyaman,” ujar Melinda menambahkan.

Melinda dan kawan-kawannya berharap, program percepatan vaksinasi ini bisa berjalan lancar untuk mencapai kekebalan komunal agar pandemi bisa segera berakhir. (venna/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral